Dilema Barcelona: Lionel Messi Masih Ajaib, tapi Harus Kurangi Ketergantungan
Richard Andreas | 4 Agustus 2020 10:40
Bola.net - Barcelona mungkin merupakan satu-satunya klub di dunia yang menyimpan masalah besar di balik nama besar pemain terbaik mereka, Lionel Messi. Belasan tahun terakhir, Messi adalah Barcelona itu sendiri.
Ketergantungan Barca terhadap Messi sudah jadi rahasia umum, dan masih belum ada obatnya sampai sekarang. Boleh-boleh saja bergantung pada satu pemain, tapi ketergantungan Barca untuk Messi sudah mencapai level akut.
Musim ke musim, Barca hanya bisa mengharapkan keajaiban Messi untuk membantu mereka meraih trofi. Pemain berbakat datang silih berganti, tapi tetap saja beban terbesar ada di pundak Messi.
Terbukti, ketika Barca gagal meraih trofi domestik musim ini, Messi tetap tampil impresif dengan meraih gelar top scorer dan top assister. Dialah nyawa Barca sebenarnya.
Sampai kapan Barca bisa seperti ini? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Situasi unik
Ketergantungan Barca terhadap Messi ini pun memancing komentar Albert Ferrer, mantan pemain mereka. Menurutnya situasi Barca ini unik. Di satu sisi Barca harus mencoba mengurangi ketergantungan pada Messi, di sisi lain Messi masih tampil luar biasa.
"Saya tidak terlalu mengkhawatirkan bagaimana perasaan Leo [soal kegagalan beberapa musim terakhir], sebab dia adalah pemenang. Dia ingin bersaing meraih segalanya dan ingin menjuarai Liga Champions," ungkap Ferrer kepada FourFourTwo.
"Situasinya unik. Tidak ada tim lain yang bisa berkata bahwa mereka sangat bergantung pada satu pemain."
"Barcelona memang perlu mengurangi ketergantungan pada Messi, tapi dia masih yang terbaik. Dan begitu Anda memberinya bola, dia bisa melakukan sesuatu," imbuhnya.
Harus mulai dibagi
Bagi Ferrer, ketergantungan pada Messi bukan hal buruk, Barca berhak melakukannya. Namun, mau tak mau Barca harus mulai membagi beban Messi pada pemain-pemain lainnya, semua demi masa depan klub.
"Pertanda bagus bahwa Barcelona masih punya Messi, tapi pemain-pemain lain pun perlu bermain lebih banyak, tidak semua dibebankan pada dia," sambung Ferrer.
"Mungkin sulit menjaga Leo, tapi ketika dia dikelilingi pemain lawan, Anda butuh cara lain. Barcelona pun harus membuat pemain lain merasa penting dan mencoba melakukan sesuatu untuk membantu Messi," pungkasnya.
Sumber: FourFourTwo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

