Dituduh Serang Lionel Messi cs di Media Sosial, Barcelona Langsung Mengelak
Ari Prayoga | 17 Februari 2020 23:32
Bola.net - Raksasa La Liga, Barcelona langsung merilis pernyataan resmi menyikapi tuduhan menyewa perusahaan public relation (PR) untuk menyerang para ikon mereka sendiri di media sosial.
Sebelumnya, sebuah acara di stasiun radio Cadena SER mengklaim Barcelona membayar perusahaan bernama I3 Ventures dengan tugas untuk membersihkan citra presiden Josep Maria Bartomeu di media sosial seperti Twitter dan Facebook.
Skandal ini muncul setelah sebelumnya terjadi drama perselisihan internal antara direktur Barcelona, Eric Abidal dengan kapten tim, Lionel Messi perihal pemecatan Ernesto Valverde.
Sejumlah nama pun kabarnya menjadi korban dari serangan perusahaan bayaran Barcelona ini, mulai dari Messi, Gerard Pique, Pep Guardiola, Xavi, Carles Puyol, hingga Joan Laporta.
Bantahan Barcelona
Lewat laman resmi mereka, Barcelona menyatakan sikapnya yang terbagi dalam lima poin penting dengan intinya adalah bantahan keras terhadap tuduhan yang mereka terima.
"Membantah dengan keras adanya hubungan, dan bahkan, mengontrak servis berhubungan dengan akun media sosial yang menyebarkan pesan meremehkan terkait dengan seseorang, badan atau organisasi,"
"I3 Ventures, partner klub, tak memiliki hubungan dengan akun-akun tersebut, dan jika memang ada keterkaitan yang terbukti maka klub akan langsung memutus hubungan dan mengambil langkah hukum."
Komitmen Barcelona
"Dengan demikian, Barcelona mengonfirmasi bahwa kami memang mengontrak servis terkait pemantauan media sosial dengan tujuan untuk menganalisis pesan positif dan negatif tentang organisasi kami sendiri,"
"Dengan mengontrak servis tersebut, klub mencoba untuk memperhatikan dan melindungi reputasi kami, termasuk orang-orang yang memiliki hubungan dengan klub (sponsor, pemain, anggota dewan, anggota klub, anggota suporter), sejauh perlindungan reputasi merupakan elemen penting dan tanggung jawab untuk para pekerja di organisasi ini,"
"Klub meminta perbaikan secara langsung terhadap informasi yang sudah dipublikasi serta memiliki hak untuk mengambil langkah hukum terhadap siapa saja yang terus mempersangkutkan klub dalam hal tersebut,"
Sumber: FC Barcelona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Link Live Streaming Barcelona vs Olympiakos - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi KRC Genk vs Real Betis 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:27 -
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 21:08 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Prediksi Go Ahead Eagles vs Aston Villa 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:59 -
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04