Fakta Real Madrid, Tim Dengan Gol Paling Banyak Dianulir VAR
Richard Andreas | 3 Maret 2024 08:45
Bola.net - Real Madrid jadi korban kontroversi wasit dalam dua pertandingan terakhir. Untungnya, El Real berhasil menghindari kekalahan dalam dua pertandingan La Liga Spanyol tersebut.
Pertama, laga kontra Sevilla, Senin 26 Februari 2024. Ada kontroversi gol Lucas Vazquez yang dianulir VAR di babak pertama. Beruntung, Madrid masih bisa menang 1-0.
Kedua, laga kontra Valencia (2-2), Minggu 3 Maret 2024. Ada kontroversi wasit yang mengakhiri pertandingan di tengah momentum serangan Madrid, gol Jude Bellingham pun tidak dihitung.
Beruntung, Madrid tidak kalah di dua laga tersebut. Mereka bisa mengumpulkan empat poin dari dua laga, tidak buruk untuk bertahan di puncak klasemen Liga Spanyol sementara.
Gol Madrid paling sering dianulir VAR
Fakta bahwa Madrid dirugikan wasit dalam dua laga terakhir seolah-olah membantah tudingan miring bahwa mereka adalah anak emas La Liga.
Beberapa tahun terakhir, Madrid memang harus menghadapi tudingan miring tentang perlakuan khusus wasit dan federasi.
Bahkan, muncul istilah 'Real Vardrid' yang disuarakan sebagai bentuk protes. Ada tudingan miring bahwa Madrid sangat sering diuntungkan VAR, lebih daripada tim lain.
Meski begitu, fakta di lapangan ternyata jauh berbeda. Data menunjukkan bahwa Madrid adalah tim dengan gol yang paling sering dianulir VAR, selisihnya sangat jauh.
Daftar tim dengan jumlah gol yang dianulir VAR
VAR diterapkan di La Liga sejak tahun 2018 lalu, berikut data tim yang golnya paling sering dibatalkan VAR:
- Real Madrid - 27 gol
- Sevilla - 16 gol
- Atletico Madrid - 14 gol
- Valencia - 14 gol
- Real Sociedad - 13 gol
- Celta Vigo - 12 gol
- Barcelona - 11 gol
- Valladolid - 11 gol
- Espanyol - 11 gol
- Villarreal - 11 gol
- Getafe - 10 gol
Klasemen Liga Spanyol 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04