Frenkie De Jong Diincar MU, Xavi: Dia Bintang Masa Depan Barcelona
Serafin Unus Pasi | 24 April 2022 17:00
Bola.net - Manajer Barcelona, Xavi mengomentari rumor ketertarikan Manchester United terhadap Frenkie De Jong. Ia menegaskan bahwa ia tidak mau melepaskan sang gelandang ke klub manapun.
Manchester United digosipkan akan belanja besar di musim panas nanti. Pelatih baru mereka, Erik Ten Hag berniat untuk merombak susunan tim mereka di musim depan.
Menurut gosip yang yang beredar, MU sedang membidik Frenkie De Jong. Ten Hag ingin sang gelandang menjadi motor lini tengah MU yang baru.
Ketika dikonfirmasi mengenai rumor itu, begini jawaban Xavi. "Saya belum berbicara dengannya terkait masa depannya," buka Xavi yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Bintang Masa Depan
Xavi menegaskan bahwa ia ogah berpisah dengan De Jong. Karena ia menilai sang gelandang bakal jadi pemain top di masa depan.
Barcelona membutuhkan pemain-pemain terbaik, jadi bagi Xavi De Jong harus bertahan di Camp Nou.
"Dia saat ini bermain di level yang sangat bagus, dan ia harus melanjutkan karirnya di sini. Ia bisa menjadi gelandang terbaik dunia di masa depan,"
Tidak Punya Kuasa
Xavi menyebut bahwa ia sangat ingin mempertahankan De Jong musim ini. Namun ia tahu bahwa ia tidak punya kendali penuh untuk mempertahankan sang gelandang.
"Jika semua tergantung pada saya, maka saya ingin dia bertahan selama mungkin di Barcelona,"
"Dia pemain yang sangat penting bagi kami dan ia bisa menjadi penanda sebuah era baru di dalam klub. Ia bisa mencetak gol, membuat assist dan ia harus menjadi protagonis di tim ini," ujarnya.
Berpeluang Dijual
Menurut gosip yang beredar, De Jong berpotensi lepas di musim panas nanti.
Sang gelandang dilaporkan bakal dijual untuk menutupi kebutuhan dana transfer Barcelona di musim panas yang akan datang.
Klasemen La Liga
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






