Halau Real Madrid, PSG Siap Gaji Kylian Mbappe Lebih Tinggi Daripada Lionel Messi
Serafin Unus Pasi | 19 Januari 2022 18:20
Bola.net - Klub Ligue 1, PSG masih belum menyerah untuk mempertahankan Kylian Mbappe. Tim asal Ibukota Prancis itu dilaporkan siap memberikan gaji yang sangat besar agar sang pemain bertahan.
Pemain berusia 23 tahun itu saat ini sedang membuat PSG cemas. Pasalnya ia masih belum mau meneken kontrak baru, padahal kontraknya akan berakhir di musim panas ini.
Mbappe dilaporkan ingin pindah ke Spanyol. Ia diyakini bakal bergabung dengan Real Madrid di musim depan.
ABC melaporkan bahwa PSG belum mau lempar handuk dalam mempertahankan Mbappe. Mereka dikabarkan akan memberikan gaji yang sangat besar agar ia bertahan.
Simak situasi transfer Mbappe di bawah ini.
Beri Gaji Besar
Menurut laporan itu, PSG masih berupaya membujuk Mbappe bertahan. Salah satunya dengan menaikkan gajinya.
Tawaran gaji PSG dilaporkan sangat besar. Bahkan diklaim lebih besar dari tawaran gaji Real Madrid untuk Mbappe.
Laporan itu mengklaim bahwa gaji Mbappe bisa melampaui gaji Lionel Messi di PSG. Jadi Les Parisien berharap sang striker mau bertahan.
Kontrak Pendek
Menurut laporan tersebut, PSG siap mengalah demi mempertahankan Mbappe. Mereka dilaporkan akan memberikan kontrak jangka pendek untuk sang striker.
Mbappe memang dilaporkan masih membuka diri bertahan di PSG. Namun ia tidak mau diikat dengan kontrak yang kelewat panjang.
PSG awalnya kurang sepakat dengan permintaan ini. Namun mereka kini melunak dan siap mengikat Mbappe dengan kontrak 2 tahun saja.
Performa Apik
Meski ada banyak spekulasi, namun performa Mbappe tidak meredup. Sang striker masih jadi mesin gol utama PSG di musim ini.
Ia turun sebanyak 27 pertandingan di musim ini. Ia sukses mengemas 19 gol dan 17 assist bagi Les Parisien.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:16
-
Hasil Atalanta vs Bilbao: Comeback Dramatis, Athletic Menang 3-2 di Bergamo
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:45
-
Hasil Newcastle vs PSV: The Magpies Tampil Perkasa Menang Tiga Gol Tanpa Balas
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:24
-
Hasil Slavia Praha vs Barcelona: Drama Enam Gol, Blaugrana Menang 4-2 di Praha
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:20
-
Hasil Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo Bawa The Blues Raih Kemenangan Tipis
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Hasil Bayern vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane Jadi Pembeda di Allianz Arena
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



