Hasil Pertandingan Real Madrid vs Real Sociedad: Skor 5-2
Gia Yuda Pradana | 11 Februari 2018 04:44
Bola.net - - Persiapan (Nyaris) Sempurna
Real Madrid menjamu Real Sociedad pada jornada 23 La Liga 2017/18, Minggu (11/2). Pasukan Zinedine Zidane menang 5-2. Cristiano Ronaldo menyumbang tiga gol dan satu assist. Ini adalah persiapan yang nyaris sempurna sebelum big match melawan PSG di babak 16 besar Liga Champions.
Lucas Vazquez membuka keunggulan Madrid di menit pertama. Ronaldo menggandakannya pada menit 27, lalu Toni Kroos mencetak gol indah untuk mengubah skor jadi 3-0 pada menit 34. Madrid menutup babak pertama dengan keunggulan 4-0 lewat gol kedua Ronaldo di menit 37. Ronaldo menggenapi hattrick-nya di menit 80, di antara dua gol Sociedad lewat pemain pengganti Jon Bautista menit 74 dan Asier Illarramendi menit 83.
Kemenangan ini akan sempurna bagi Madrid andai tidak ada dua gol Sociedad. Namun kemenangan tetaplah kemenangan, dan ini sangat dibutuhkan oleh Madrid setelah di laga sebelumnya gagal menang dari Levante. Madrid pun bisa menatap laga kontra PSG di Santiago Bernabeu tengah pekan nanti dengan percaya diri.
Gebrakan cepat dan gol kilat menjadi salah satu kunci kemenangan Madrid di laga ini. Hanya butuh satu menit bagi Madrid untuk memimpin ketika Vazquez menyundul masuk crossing Ronaldo ke dalam gawang Geronimo Rulli.
Tim tamu tersentak, sedangkan Madrid semakin bersemangat menyerang. Madrid memang harus menunggu hingga menit 27 untuk mendapatkan gol kedua, setelah umpan tarik Marcelo dituntaskan oleh Ronaldo yang tak terkawal di dalam kotak penalti, tapi gol-gol berikutnya jadi lebih mudah.
Tujuh menit berselang, Kroos menjebol gawang Sociedad dengan tembakan kaki kanan yang melengkung indah dari luar kotak. Tiga menit setelah itu, Ronaldo menanduk masuk crossing manis Luka Modric dari titik corner.
Madrid sebenarnya bisa saja mencetak gol lebih banyak di paruh pertama andai dua peluang mereka lewat Ronaldo dan Karim Benzema tidak digagalkan tiang gawang. Namun 4-0 bukanlah skor yang mudah dikejar.
Sociedad mencoba di babak kedua, tapi mereka sulit membangun serangan. Beberapa pemain Sociedad bahkan terlihat sudah tak punya semangat tarung lagi. Pelatih Eusebio Sacristan pun mengganti Sergio Canales dan David Zurutuza dengan Jon Bautista dan Igur Zubeldia.
Zidane juga melakukan pergantian. Vazquez dan Modric ditarik keluar, digantikan Isco dan Mateo Kovacic. Tak lama berselang, Asensio digantikan Gareth Bale.
Madrid harus diakui jadi sedikit lebih lengah. Gawang Keylor Navas pun bobol oleh Bautista, yang sukses meneruskan operan Mikel Oyarzabal. Namun Madrid memulihkan keunggulan empat gol mereka lewat gol ketiga Ronaldo di laga ini.
Hanya sayang, Madrid lagi-lagi lengah. Sociedad kembali mencoba mengejar, dan kali ini lewat gol eks Madrid, Illarramendi. Di sisa waktu yang ada, Madrid berusaha membangun kembali konsentrasi mereka.
Di menit-menit akhir, Madrid nyaris menambah dua gol. Namun sundulan Ronaldo dari set piece Kroos sedikit melenceng, sedangkan peluang bersih Benzema dari jarak dekat malah melambung tinggi di atas gawang.
Laga berakhir dengan skor 5-2 untuk kemenangan Madrid.
Madrid (4-4-2): Navas; Marcelo, Ramos, Varane, Carvajal (kuning 49); Asensio (Bale 73), Kroos, Modric (Kovacic 63 - kuning 91), Vazquez (Isco 63); Ronaldo, Benzema.
Sociedad (4-4-2): Rulli; De La Bella (kuning 47), Raul Navas, Elustondo, Odriozola; Oyarzabal, Zurutuza (Bautista 60), Illarramendi, Canales (Zubeldia 60); Juanmi (Guridi 83), Prieto.
Statistik Madrid - Sociedad
Ball possession: 52% - 48%
Shots: 18 - 8
Shots on target: 9 - 3
Kartu kuning: 2 - 1
Kartu merah: 0 - 0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56
LATEST UPDATE
-
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47 -
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 22:31 -
Prediksi Celta Vigo vs Nice 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 22:28 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:51 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04