Hore! Carlo Ancelotti Janjikan Menit Bermain Buat Eden Hazard
Yaumil Azis | 1 Desember 2021 08:40
Bola.net - Nasib Eden Hazard di Real Madrid semakin tidak menentu, dengan mininmya kesempatan bermain yang tersedia saat ini. Namun kabar baik menghampiri dirinya dari pernyataan sang pelatih, Carlo Ancelotti.
Hidup Hazard berubah 180 derajat ketika memutuskan cabut dari Chelsea untuk memenuhi pinangan Real Madrid. Dari yang dulunya dikenal sebagai sosok bintang, kini jadi pesakitan di klub yang ingin menjualnya.
Ini bukan sesuatu yang mengherankan. Hazard seperti kena karma setelah meninggalkan Chelsea. Rangkaian cedera terus menghalanginya berkontribusi di lapangan dan ketika sudah pulih, performanya tak lagi sebaik yang dulu.
Cedera benar-benar membatasi jumlah penampilannya. Pada dua musim sebelumnya, Hazard cuma bisa bermain dalam 43 laga di semua kompetisi. Lebih menyedihkannya lagi, ia cuma bisa mencetak lima gol saja.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Ancelotti Menjanjikan Menit Bermain
Kondisi Hazard membaik di musim ini. Berita soal dirinya mengalami cedera sudah mulai jarang terdengar. Namun satu yang hilang, kepercayaan dari pelatih. Ancelotti lebih memilih pemain lain saat menentukan starting XI-nya.
Musim ini, Hazard hanya mencatatkan empat penampilan sebagai starter di La Liga. Kesempatan bermain yang minim membuatnya sulit untuk berkontribusi. Tapi kabar baiknya, Ancelotti bakalan lebih sering memberinya jatah tampil.
"Masalah Hazard adalah fisik, dia harus memperbaiki kondisinya. Dia harus mendapatkan menit bermain," ujar Ancelotti seperti yang dikutip dari Marca.
"Tentu saja, menit bermain akan memperbaiki kondisinya. Dia harus bertahan, tapi kami masih punya banyak pertandingan dan saya pikir dia akan mendapatkan menit bermain itu," lanjutnya.
Siap Melawan Athletic Bilbao
Saat ini, kata Ancelotti, kondisi Hazard baik-baik saja. Tanpa kendala sama sekali. Ancelotti juga mengonfirmasi bahwa pria asal Belgia tersebut akan masuk ke dalam tim untuk melawan Athletic Bilbao.
"Eden baik-baik saja dan telah menjalani semua sesi latihan bersama tim. Dia akan masuk ke dalam tim [melawan Athletic Bilbao]," Ancelotti menambahkan.
"Dia tidak mengalami ketidaknyamanan pada ototnya, cuma gastroenteritis (masalah pencernaan). Rodrygo juga sedang mengalami hal yang sama dan tidak berada dalam kondisi terbaiknya," pungkasnya.
Pertandingan melawan Athletic Bilbao sendiri bakalan tersaji dalam pekan ke-15 La Liga dan digelar pada Kamis (2/12/2021) besok. Real Madrid akan bertindak sebagai tuan rumah dan mengusung misi meraih tiga poin agar bisa bertahan di puncak klasemen.
(Marca)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Xabi Alonso Kepincut Kenan Yildiz, Juventus Pasang Harga 100 Juta Euro
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 22:05
-
Barcelona Dapat Pukulan Berat, Raphinha Dipastikan Absen di El Clasico
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 21:28
-
Lamine Yamal Panaskan El Clasico: Sebut Real Madrid Sebagai Maling!
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 21:15
LATEST UPDATE
-
4 Sosok di Balik Kebangkitan Manchester United Musim Ini
Liga Inggris 25 Oktober 2025, 04:00
-
Live Streaming AC Milan vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 25 Oktober 2025, 00:45
-
Tak Ada Pilihan Lain, Juventus Harus Kalahkan Lazio Pekan Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:59
-
Federico Dimarco Jadi Mesin Peluang Inter Milan di Musim Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:20
-
Juventus, Bawalah Semangat Lawan Real Madrid ke Serie A
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:18
-
Siapa yang Layak Jadi Starter Liverpool: Hugo Ekitike atau Alexander Isak?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 23:12
-
Xabi Alonso Kepincut Kenan Yildiz, Juventus Pasang Harga 100 Juta Euro
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 22:05
LATEST EDITORIAL
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56








