Jelang El Clasico, Ronaldo dan Benzema Latihan Terpisah
Asad Arifin | 19 Desember 2017 22:31
Bola.net - - Real Madrid menggelar sesi latihan perdana pasca menjadi juara di ajang Piala Dunia Antarklub 2017. Tapi, pada sesi latihan ini sang bintang Cristiano Ronaldo tidak berlatih bersama rekan-rekannya yang lain.
Madrid kembali kembali berlatih pada hari Selasa waktu setempat. Latihan digelar di Valdebebas dan dipimpin langsung oleh sang pelatih Zinedine Zidane.
Sesi latihan ini dan juga beberapa hari mendatang, akan sangat penting bagi skuat Madrid. Sebab, Madrid akan berjumpa sang rival abadi, , pada laga lanjutan La Liga di Santiago Bernabeu, Sabtu (23/12) yang akan datang.
Namun, latihan Madrid ini tidak diikuti oleh semua pemain. Dikutip dari Marca, ada dua pemain Madrid yang harus menjalani latihan terpisah dari rekan-rekannya. Satu pemain adalah Ronaldo. Satu pemain lain yakni penyerang Karim Benzema.
Kedua pemain tersebut dilaporkan berlatih terpisah dari rekan-rekannya. Jika Sergio Ramos dan kolega berlatih di lapangan, maka mereka berdua hanya latihan ringan di pusat kebugaran.
Pihak Madrid tidak memberikan keterangan resmi ihwal kondisi tersebut. Namun, dikutip dari Marca, pihak El Real sengaja untuk membiarkan Benzema dan Ronaldo berlatih ringan. Sebab, kedua pemain telah bekerja keras di dua laga Piala Dunia Antarklub.
Apalagi Ronaldo, kapten timnas Portugal selalu tampil penuh. Ia juga menjadi kunci sukses Madrid menjadi juara dengan mencetak dua dari tiga gol Madrid di Piala Dunia Antarklub 2017.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








