Laga Perdana Atletico Madrid, Laga Perdana Luis Suarez
Gia Yuda Pradana | 26 September 2020 22:01
Bola.net - Atletico Madrid masih belum bermain di La Liga 2020/21 hingga pekan ke-2. Atletico baru akan memainkan laga perdananya ketika menjamu Granada di pekan ke-3, Minggu (27/9/2020). Ini bisa langsung menjadi laga debut bagi Luis Suarez, yang baru bergabung dari Barcelona.
Atletico baru saja merampungkan transfer Suarez dari Barcelona. Striker 33 tahun Uruguay yang sebelumnya memperkuat Barcelona sejak 2014 itu dikontrak Atletico selama dua tahun ke depan.
Pelatih Atletico, Diego Simeone, mengkonfirmasikan bahwa Suarez akan masuk skuad untuk laga melawan Granada. Suarez akan menggantikan posisi Alvaro Morata, yang dipinjamkan ke Juventus (klub yang sebelumnya sempat gencar dikabarkan bakal jadi klub baru Suarez).
Namun, Simeone belum bisa memastikan apakah Suarez akan langsung main sebagai starter atau tidak.
Antusiasme Luis Suarez
"Dia baru melalui hari [Jumat] yang panjang dan sibuk," kata Simeone, seperti dikutip Marca.
"Dia berlatih dengan sangat baik, sangat antusias dan bersemangat, dan dia pasti akan dipilih [masuk skuad lawan Granada]."
"KIta lihat saja nanti apakah dia akan main dari awal atau masuk di babak kedua," imbuh pelatih Atletico tersebut.
Sambutan Hangat buat Suarez
Setelah bergabung dari Barcelona, Suarez disambut hangat rekan-rekan barunya di Atletico. Mereka memberinya sambutan berupa 'tepuk punggung'.
Suarez sepertinya diterima dengan sangat baik di Atletico.
Di klub ini, Suarez diyakini bakal kembali merasakan jadi seorang pemain yang memiliki peran vital. Semoga Barcelona tidak menyesal telah membuangnya.
Sumber: Marca
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Luis Suarez Menjawab Pesan Perpisahan Lionel Messi dengan Indah
- Barcelona Kian Tertekan, Neymar dan Dani Alves Ikut-ikutan Menyerang
- Pedas, Ronald Koeman Diserang Eks Pemain Ajax Ini Terkait Komentar Lionel Messi
- Sah! Luis Suarez Resmi Hijrah dari Barcelona ke Atletico Madrid
- Termasuk Luis Suarez, Inilah 5 Striker Terhebat Barcelona di Era Modern
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




