Levante vs Barcelona: Pelajaran Berharga Valverde
Richard Andreas | 14 Mei 2018 09:00
Bola.net - - Barcelona dipaksa takluk di tangan Levante pada pekan ke-37 La Liga dengan skor telak 4-5. Senin (14/5) dini hari WIB, Barca yang bermain tanpa Lionel Messi dipaksa menyaksikan harapan unbeaten mereka sirna di hadapan Levante.
Betapa tidak, permainan Barca terlihat kocar-kacir tanpa keberadaan Messi di lapangan. Levante sepertinya berhasil memanfaatkan hal ini dengan sangat baik, terbukti mereka mampu mencetak sampai lima gol ke gawang Barca, hal yang tidak bisa dilakukan oleh banyak tim lain.
Menukil laman fcbarcelona, Ernesto Valverde mengakui Levante sebagai tim yang tampil lebih baik, khususnya di babak kedua. Kala itu skor masih 1-2 di paruh waktu dan Barcelona mencoba membalikkan keadaan di babak kedua. Tapi di luar dugaan Levante justru mampu mencetak tiga gol tambahan saat babak kedua baru berjalan 10 menit.
Reaksi tim ini bagus dan kami hampir mendapatkan hasil imbang. Jika kami ingin mendominasi pertandingan kami harus mengontrol serangan balik mereka dan tidak membiarkannya sangat terbuka, tegas Valverde.
Kami perlu mengambil hal ini sebagai pelajaran sebagaimana yang berhasil kami lakukan dengan baik sepanjang musim ini.
Kami memasuki paruh waktu dan yakin kami mampu membalikkan keadaan. Tapi bagaimanapun, Levante adalah tim yang bagus dan mereka mengejutkan kami di awal babak kedua, tutup dia.
Walaupun demikian, musim ini Barcelona dapat dikatakan sebagai tim yang superior di La Liga. Mereka sudah meraih 27 kemenangan, sembilan hasil imbang, dan hanya sekali kalah.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Barcelona di Liga Champions Sudah Tidak Bermain Selama Lebih dari Sebulan
Liga Champions 19 Januari 2026, 15:00
-
Aksi Magis Lamine Yamal di Anoeta Tak Selamatkan Barcelona dari Kekalahan
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 10:52
-
Kekalahan Perdana Barcelona dalam 12 Laga, Begini Komentar Hansi Flick
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 09:43
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










