Masih Ada Vinicius Plus Rodrygo, Real Madrid tak Lagi Inginkan Mbappe?
Dimas Ardi Prasetya | 19 Oktober 2022 23:33
Bola.net - Presiden Real Madrid Florentino Perez mengisyaratkan klubnya tak berminat lagi mengejar Kylian Mbappe karena mereka masih punya dua penyerang hebat dalam diri Vinicius Junior dan Rodrygo.
Dalam beberapa bursa transfer pemain belakangan ini, Madrid terus merekrut pemain-pemain muda. Mereka memang ingin meregenerasi skuatnya yang makin menua.
Madrid sebelumya sudah mendatangkan pemain-pemain muda di berbagai lini. Dari belakang, tengah dan depan.
Termasuk Vinicius dan Rodrygo tentunya. Namun mereka masih belum selesai melakukan proses regenerasi skuatnya.
Madrid Sempat Incar Mbappe
Real Madrid sebelumnya santer disebut ingin meremajakan lini serangnya. Sebab Karim Benzema sudah berusia 34 tahun.
Salah satu pemain yang disebut akan mereka rekrut untuk menggantikan Benzema adalah Kylian Mbappe. El Real pun dikabarkan sudah berusaha memboyong Mbappe dari PSG.
Namun tawaran fantastis mereka ditolak PSG. Mbappe kemudian santer disebut bakal merapat ke Madrid setelah kontraknya di Parc des Princes habis.
Namun Mbappe membuat kejutan. Ia meneken kontrak baru di PSG.
Madrid tak Lagi Kejar Mbappe
Kylian Mbappe teken kontrak baru berdurasi tiga tahun di PSG. Namun demikian Real Madrid sempat disebut masih berniat merekrut pemain asal Prancis tersebut.
Belakangan ini ada kabar bahwa Mbappe siap cabut dari PSG. Presiden Madrid Florentino Perez kemudian ditanya soal kans klubnya menampung pemain 23 tahun tersebut.
Perez kemudian mengisyaratkan klubnya tak berniat lagi merekrut Mbappe. Sebab mereka masih punya Vinicius Junior dan Rodrygo.
"Rumor Mbappe? Tidak masuk akal untuk membicarakannya. Kami memiliki Rodrygo dan Vinicius, mereka adalah dua pemain top," serunya jelang acara Ballon d'Or, via Sportsmole.
Pemain Incaran Madrid
Real Madrid sendiri tentu saja masih mencari pemain baru untuk memperkuat lini serangnya setelah gagal memboyong Kylian Mbappe. Belakangan ini mereka dikaitkan dengan striker muda Lille, Jonathan David.
Madrid juga dikabarkan melirik pemain dari klub tetangga, Atletico Madrid. Mereka berminat membajak Joao Felix.
Terbaru, Madrid juga disebut tertarik merekrut penyerang milik PSV, Cody Gakpo.
Jadwal Pertandingan Real Madrid
Jadwal Pertandingan Real Madrid berikutnya:
Pertandingan: Elche vs Real Madrid
Stadion: Manuel Martinez Valero
Hari: Kamis, 20 Oktober 2022
Kickoff: 02.00 WIB
Klasemen La Liga
(Sportsmole)
Baca Juga:
- Makin Laris! Chelsea Saingi Madrid Dalam Perburuan Striker Lille
- Soal Klausul Rilis Haaland di City, Presiden Madrid: Nggak Tahu
- Luis Figo soal El Clasico: Real Madrid Main Lebih Baik, Barcelona Gimana?
- Gacor di Arsenal, Gabriel Martinelli Dianggap Belum Cukup Bagus untuk Real Madrid
- Lyon Klaim 'Jatah Preman' Rp15 Miliar ke Real Madrid Usai Karim Benzema Raih Ballon d'Or
- 3 Kesalahan Besar Xavi Saat Barcelona Dihajar Real Madrid
- Fakta dan Statistik Pralaga La Liga 2022/2023 Pekan Ini
- Thibaut Courtois Harusnya Masuk Tiga Besar Ballon dOr 2022
- Jadwal Lengkap La Liga 2022/23
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04