Pertama Kalinya dalam 11 Tahun, Real Madrid Tutup Musim Tanpa Gelar
Richard Andreas | 23 Mei 2021 09:00
Bola.net - Musim 2020/21 Real Madrid berakhir sangat buruk. Untuk pertama kalinya dalam 11 tahun terakhir, Los Blancos menutup musim tanpa gelar di tangan mereka.
Sabtu (22/5/2021) kemarin, La Liga 2020/21 resmi berakhir dengan dramatis. Madrid dan Atletico Madrid bersaing hingga laga terakhir untuk memperebutkan trofi.
Madrid sudah berjuang mengalahkan Villarreal dengan skor 2-1. Sayangnya, di saat yang sama Atletico Madrid juga menang atas Real Valladolid.
Kemenangan Atletico membuat kerja keras Madrid jadi tidak berarti. Torehan poin Atletico tidak lagi terkejar dan meresmikan mereka jadi juara musim ini.
Tanpa gelar dalam 11 tahun terakhir
Kegagalan Madrid musim ini benar-benar jadi pukulan telak untuk Zinedine Zidane dan skuadnya. Sudah cukup lama Madrid tidak menutup musim tanpa gelar.
Tercatat, Los Blancos terakhir kali nihil gelar pada musim 2009/10 silam, tepat 11 tahun yang lalu. Kala itu Madrid ditumbangkan Alcorcon di 32 besar Copa del Rey dan gagal di hadapan Lyon pada 16 besar Liga Champions.
Musim ini, pasukan Zidane ditumbangkan Alcoyano di Copa del Rey dan disingkirkan Chelsea di semifinal Liga Champions.
Padahal bertahun-tahun terakhir Madrid begitu dominan di Eropa, termasuk dengan empat gelar Liga Champions.
Sinyal untuk berbenah
Kegagalan musim ini bisa jadi sinyal genting untuk Real Madrid. Mereka perlu berbenah, skuad yang sekarang memang diisi para juara, tapi sudah waktunya regenerasi.
Selain itu, kegagalan kali ini terasa lebih pahit karena dua rival mereka masing-masing meraih trofi, Atletico dengan gelar La Liga, Barcelona dengan trofi Copa del Rey.
Musim Barca memang tidak terlalu baik, hampir sama dengan Madrid, tapi setidaknya mereka masih meraih trofi. Los Blancos, sayangnya, harus gigit jari menutup musim dengan tangan hampa.
Kira-kira apa yang akan dilakukan Madrid untuk musim depan, Bolaneters?
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



