Prediksi Barcelona vs Real Madrid 24 Oktober 2021
Gia Yuda Pradana | 23 Oktober 2021 09:01
Bola.net - Barcelona akan menghadapi sang rival Real Madrid pada pekan ke-10 Liga Spanyol atau La Liga 2021/22, Minggu (24/10/2021). Pertandingan bertajuk El Clasico di Camp Nou ini dijadwalkan kick-off 21:15 WIB.
Ada beberapa faktor yang membuat Barcelona kurang difavoritkan. Yang pertama adalah performa.
Dalam 11 pertandingan yang sudah mereka mainkan di semua kompetisi musim ini, Barcelona racikan Ronald Koeman hanya meraih lima kemenangan (M5 S3 K3). Mereka juga baru mencetak 15 gol dan sudah kebobolan 14.
Sementara itu, Madrid besutan Carlo Ancelotti telah meraih tujuh kemenangan dari 11 pertandingan mereka (M7 S2 K2). Madrid juga telah mencetak 29 gol dan baru kebobolan 12.
Faktor lainnya adalah 'kartu as'. Selepas era Lionel Messi, juga setelah 'membuang' Luis Suarez dan Antoine Griezmann ke Atletico Madrid, Barcelona belum punya pemain yang bisa dijadikan tumpuan utama. Penyerang-penyerang baru seperti Memphis Depay dan Luuk de Jong belum sepenuhnya meyakinkan, sedangkan Ansu Fati dengan nomor 10 'warisan Messi' mungkin masih banyak kekurangan.
Sementara itu, Madrid punya Karim Benzema. Musim ini, striker Prancis tersebut telah mengukir 11 gol dan delapan assist dalam 11 penampilan untuk Madrid di semua ajang.
Di Liga Champions tengah pekan kemarin, Barcelona dan Madrid sama-sama meraih kemenangan. Barcelona menjinakkan Dynamo Kiev 1-0 lewat gol tunggal Gerard Pique di Camp Nou, yang merupakan kemenangan pertama mereka setelah sebelumnya dipermak Bayern Munchen dan Benfica 0-3. Namun, barisan penyerang Barcelona tampil mengecewakan.
Sementara itu, Madrid menghabisi Shakhtar Donetsk 5-0 di Ukraina. Trio penyerang Madrid (Vinicius Junior, Benzema, Rodrygo) masing-masing menyumbang gol dan/atau assist untuk timnya.
Melihat beberapa faktor tersebut, meski main kandang, Barcelona sepertinya kurang difavoritkan di El Clasico nanti.
Perkiraan Susunan Pemain

Barcelona (4-3-3): ter Stegen; Balde, Garcia, Pique, Roberto; Gavi, Busquets, Frenkie de Jong; Fati, Depay, Dest.
Pelatih: Ronald Koeman.
Info skuad: Braithwaite (cedera), Araujo (cedera), Pedri (cedera), Dembele (meragukan), Alba (meragukan).
Real Madrid (4-3-3): Courtois; Mendy, Alaba, Militao, Nacho; Casemiro, Modric, Kroos; Vinicius, Benzema, Rodrygo.
Pelatih: Carlo Ancelotti.
Info skuad: Ceballos (cedera), Bale (cedera), Carvajal (meragukan), Hazard (meragukan), Jovic (meragukan), Isco (meragukan).
Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head di La Liga
- Pertemuan: 182
- Barcelona menang: 72
- Gol Barcelona: 290
- Imbang: 35
- Real Madrid menang: 75
- Gol Real Madrid: 293.
5 Pertemuan Terakhir
- 11-04-2021 Madrid 2-1 Barcelona (La Liga)
- 24-10-2020 Barcelona 1-3 Madrid (La Liga)
- 02-03-2020 Madrid 2-0 Barcelona (La Liga)
- 19-12-2019 Barcelona 0-0 Madrid (La Liga)
- 03-03-2019 Madrid 0-1 Barcelona (La Liga).
5 Pertandingan Terakhir Barcelona (M-K-K-M-M)
- 26-09-21 Barcelona 3-0 Levante (La Liga)
- 30-09-21 Benfica 3-0 Barcelona (UCL)
- 03-10-21 Atletico 2-0 Barcelona (La Liga)
- 18-10-21 Barcelona 3-1 Valencia (La Liga)
- 20-10-21 Barcelona 1-0 Dynamo Kiev (UCL).
5 Pertandingan Terakhir Real Madrid (M-S-K-K-M)
- 23-09-21 Madrid 6-1 Mallorca (La Liga)
- 26-09-21 Madrid 0-0 Villarreal (La Liga)
- 29-09-21 Madrid 1-2 Sheriff (UCL)
- 03-10-21 Espanyol 2-1 Madrid (La Liga)
- 20-10-21 Shakhtar 0-5 Madrid (UCL).
Statistik dan Prediksi Skor

Barcelona belum terkalahkan dalam laga-laga kandangnya di La Liga musim ini (M4 S1 K0; gol 13-5).
Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 5 dari 6 laga kandang terakhir Barcelona di La Liga.
Barcelona tak pernah mencetak lebih dari 1 gol di tiap laga dalam 5 laga terakhirnya melawan Madrid di semua kompetisi.
Madrid telah mengumpulkan 10 poin dari laga-laga tandangnya di La Liga musim ini (M3 S1 K1; gol 11-7).
Madrid tak terkalahkan dalam 4 laga terakhirnya melawan Barcelona di La Liga (M3 S1 K0).
Madrid selalu menang dalam 3 laga terakhirnya melawan Barcelona di La Liga.
Madrid selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya melawan Barcelona di La Liga.
Prediksi skor akhir: Barcelona 1-2 Real Madrid.
Klasemen Sementara La Liga 2021/22
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Para Pemilik Rekor di El Clasico: Dari Karim Benzema hingga Lionel Messi
- El Clasico dalam Setiap Dekade: 10 Momen Bersejarah dari Partai Terbesar di Tingkat Klub
- 6 Pemain yang Berpeluang Menjalani Debut di El Clasico: Dari Eric Garcia Hingga Camavinga
- Benfica 0-4 Bayern Munchen: Dikasih Harapan Sampai Menit 69, Lalu Dihantam, Kejam!
- Tanpa Cristiano Ronaldo, MU Hanyalah..., dan Ole pun Cuma...
- Kata Koeman, Barcelona Harusnya Menang 4-0 atas Dynamo Kiev: Kalau Strikernya Rivaldo?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



