Real Madrid Pulihkan Eden Hazard Hanya untuk Bantu Belgia
Richard Andreas | 17 November 2021 10:40
Bola.net - Real Madrid terus berupaya membantu Eden Hazard mencapai level terbaiknya. Namun, justru Belgia yang memetik usaha keras Madrid tersebut.
Hazard memasuki musim ketiganya di Madrid, tapi dia belum juga bisa membuktikan diri. Cedera kambuhan memaksa Hazard melewatkan banyak pertandingan untuk Madrid.
Saat ini Hazard sudah pulih, tapi Madrid tampak sangat berhati-hati. Mereka tidak mau memainkan Hazard dengan risiko dihantam cedera kembali.
Menariknya, dalam kondisi demikian, Hazard masih jadi salah satu pemain yang dipanggil timnas Belgia. Apa artinya?
Cedera di Madrid, main di Belgia
Hazard dipanggil Belgia dalam jeda internasional kali ini. Dia sudah menempuh 43 menit bermain dari total 180 menit yang tersedia.
Nahas, untuk Madrid, Hazard belum bermain sejak 28 September 2021 lalu. Saat itu dia sempat berlaga dalam duel Liga Champions kontra Sheriff Tiaspol.
Sejak hari itu, Hazard hanya menempuh 51 menit pertandingan untuk Real Madrid dalam tujuh pertandingan terakhir. Jumlah yang tidak jauh berbeda dengan menit bermainnya di Belgia.
Madrid bantu Belgia
Dalam setiap pertandingan Real Madrid di semua kompetisi, Hazard hanya menempuh 29% dari total menit yang tersedia.
Di sisi lain, Hazard telah menempuh 50% dari total menit bermain untuk Belgia. Dia bermain 314 menit dari total 630 menit yang tersedia.
Hazard juga beberapa kali mendapatkan cedera baru saat bersama Belgia. Madrid pun kembali merugi karena harus menunggu pemulihan Hazard.
Sejauh ini Carlo Ancelotti masih menunjukkan kepercayaan penuh, tapi entah berapa lama lagi Hazard bisa mencapai level terbaiknya.
Sumber: Marca
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Barcelona Mau Mo Salah? Liverpool Bisa Pilih 4 Pemain Ini!
- Catatan Solid Courtois, The Great Wall of Europe
- Pidato Dani Alves di Ruang Ganti Barcelona Bikin Merinding!
- Real Madrid Gelisah Melihat Klub Kaya Instan: Mereka Bisa Menolak Tawaran 200 Juta Euro
- Stok Lini Tengah Barcelona Melimpah, Xavi Kepikiran Jual Frenkie De Jong?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




