Resmi, Ini Jadwal Presentasi Kylian Mbappe Sebagai Pemain Baru Real Madrid
Dimas Ardi Prasetya | 10 Juli 2024 20:41
Bola.net - Raksasa La Liga Real Madrid telah mengumumkan jadwal presentasi untuk bintang barunya yakni Kylian Mbappe.
Madrid sudah mengejar Mbappe sejak beberapa tahun terakhir. Mereka sempat gigit jari karena pemain Prancis itu malah kembali teken kontrak di PSG.
Mbappe akhirnya benar-benar cabut dari PSG pada musim panas 2024 ini. Ia tak memperpanjang kontraknya di Parc des Princes.
Beberapa klub sempat disebut mengincar Mbappe. Namun pada akhirnya Madrid lah yang memenangkan perburuan eks pemain AS Monaco tersebut.
Jadwal Presentasi Mbappe

Real Madrid sudah menuntaskan negosiasi dengan Kylian Mbappe. Namun sang mega bintang belum merapat ke Santiago Bernabeu.
Pasalnya ia masih harus bermain di Euro 2024 bersama Timnas Prancis. Kini Les Blues sudah dipastikan tersingkir dari Piala Eropa 2024 itu usai di babak semifinal kalah dari Spanyol, Rabu (10/07/2024) ini hari WIB.
Setelah Prancis angkat koper, Madrid akhirnya memberikan pengumuman terkait jadwal presentasi Mbappe di Santiago Bernabeu. El Real mengumumkan sang penyerang akan diperkenalkan ke publik pekan depan, tepatnya pada 16 Juli 2024.
"Real Madrid CF mengumumkan bahwa Selasa depan, 16 Juli, pukul 12:00, presentasi pemain kami Kylian Mbappe akan berlangsung di stadion Santiago Bernabeu."
"Sebelumnya, presiden Real Madrid Florentino Perez akan menyambut Kylian Mbappe di Ciudad Real Madrid untuk upacara penandatanganan yang akan mengikat pemain baru kami dengan klub untuk lima musim ke depan."
"Usai presentasi, Kylian Mbappe akan berbicara kepada media di ruang pers Santiago Bernabeu." Demikian pernyataan dari Madrid.
Mimpi yang Menjadi Nyata

Kylian Mbappe sendiri sebelumnya mengungkapkan rasa bahagianya usai dipastikan jadi pemain baru Real Madrid. Ia mengatakan gabung ke Los Blancos merupakan mimpi yang menjadi nyata.
"Mimpi yang jadi nyata. Saya sangat bahagia dan bangga bisa bergabung dengan klub impian saya Raeal Madrid. Tidak ada yang bisa memahami betapa senangnya saya saat ini," tulis Mbappe di akun media sosialnya.
"Tidak sabar bertemu dengan kalian semua, Madridista, dan terima kasih untuk dukungan Anda yang luar biasa. Hala Madrid!"
Klasemen La Liga
(realmadrid.com/X)
Baca Juga:
- Kylian Mbappe di Euro 2024 Hanyalah Mas-mas Biasa
- Manchester United Ogah Kena PHP Leny Yoro: Putuskan Sekarang atau Tidak Sama Sekali!
- Yoro Juga Diincar Man United, Real Madrid Santuy Aja
- Man United Saingi Madrid Dalam Perburuan Yoro, Sudah Kirim Tawaran Rp880 Miliar
- Ayo MU, Kalahkan Real Madrid dalam Perburuan Leny Yoro
- Tak Ada Kepastian dari Real Madrid, Kepa Arrizabalaga Putuskan Terima Pinangan Klub Arab Saudi?
- Copa America 2024 Kelar, Real Madrid Akan Coba Bajak Davies Lagi
- Pede Langkahi Barcelona, Real Madrid Optimis Bisa Datangkan Florian Wirtz
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






