Sabung Ayam ala Barcelona: Antoine Griezmann vs Ousmane Dembele
Richard Andreas | 8 Oktober 2019 10:40
Bola.net - Barcelona masih belum menemukan kombinasi lini serang terbaik mereka. Ernesto Valverde harus membuat keputusan besar lewat sejumlah pertimbangan: Antoine Griezmann atau Ousmane Dembele?
Analis Sport, Sergi Capdevila mengumpamakan situasi Griezmann vs Dembele ini seperti sabung ayam. Keduanya merupakan 'pejantan' tangguh dengan kemampuan luar biasa. Siapa pun yang dipilih akan membantu tim.
Siapa pun yang mengenal sepak bola - atau sejumlah olahraga lainnya - pasti bisa menerka perasaan seorang pemain cadangan yang melihat timnya menang besar dan bermain baik. Terlebih, apabila sang pengganti bisa bermain gemilang.
Ya, itulah yang dirasakan Griezmann akhir pekan lalu kala Barca mengalahkan Sevilla 4-0. Mengapa demikian? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Greizmann vs Dembele
Untuk pertama kalinya musim ini, Griezmann hanya duduk di bangku cadangan. Setelah sejumlah pertandingan yang membuktikan Griezmann belum klik dengan penyerang lainnya, Valverde memutuskan mencadangkannya dan memilih Dembele.
Hasil pertandingan itu memuaskan, Barca menang 4-0 melawan rival tangguh. Namun, di saat yang sama hasil itu buruk bagi Griezmann pribadi.
Status Griezmann dalam trisula lini serang Barcelona mulai diragukan - meski satu pertandingan tidak bisa jadi tolok ukur. Sejauh ini, trio MSG belum terbukti.
Di sisi lain, sebagian besar fans Barca tidak terkejut - juga tidak kecewa - melihat Grtiezmann duduk di bangku cadangan. Dembele juga hebat dan ingin sukses, terlebih setelah rumor usaha Barca menjualnya musim panas ini.
MSG Diragukan
Lebih dari itu, trio MSG juga masih diragukan. Masih menurut Sport, Griezmann tampak terabaikan, baik Valverde maupun tim belum bisa memaksimalkan potensi Griezmann di lini serang.
Sebenarnya kondisi ini tidak terlalu mengkhawatirkan, mengingat MSG baru bermain bersama pada beberapa kesempatan. Namun, di Barcelona, ketika ada pemain hebat yang tidak bisa memberikan performa baik secara instan, dia akan menghadapi tekanan besar.
Dembele bermain hebat, dia memang mudah kehilangan bola, tapi mau mengejarnya kembali. Lalu, tampaknya Luis Suarez dan Lionel Messi lebih memercayai Dembele daripada Griezmann - statistik membuktikannya.
Kini, Valverde telah memulai 'sabung ayam' di Barcelona. Griezmann dan Dembele, teman di luar lapangan, rekan di tim nasional, harus menjadi rival internal Barcelona.
Sumber: Sport
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


