Terancam Degradasi, Barcelona B Borong Lima Pemain Baru
Haris Suhud | 2 Februari 2018 15:44
Bola.net - - Barcelona B dalam posisi bahaya. Mereka terancam degradasi dari kompetisi Segunda Division yang merupakan liga kasta kedua di Spanyol. Oleh sebab itu, Barca harus mendatangkan pemain baru secara rombongan pada bursa transfer musim dingin kemarin.
Total ada lima pemain didatangkan klub asal Catalan tersebut. Pemain tersebut, mereka adalah: Jean-Yves Tabla, Christian Rivera, Nahuel Leiva, Martin Hingla dan Marcus McGuane.
Tabla didatangkan dari klub Amerika Serikat dengan harga yang tidak disebutkan. Pemain 18 tahun tersebut berposisi sebagai pemain sayap kanan. Lalu, Rivera adalah gelandang bertahan yang bergabung dari SD Eibar. Pemain 20 tahun tersebut datang dengan status pinjaman.
Leiva datang dari Villarreal juga dengan status pinjaman. Pemain 21 tahun tersebut bisa berposisi sebagai sayap kanan. Kemudian Hingla gabung dari Gradana. Posisi pemain 19 tahun tersebut adalah sebagai gelandang bertahan.
Yang terakhir pemain yang bergabung dengan Barca B adalah McGuane. Ia datang dari Arsenal. Pemain 18 tahun tersebut juga berposisi sebagai gelandang bertahan.
Kehadiran para pemain baru ini tentu diharapkan akan mengangkat performa tim besutan Gerard Lopez agar terhindar dari degradasi.
Barcelona B saat ini menduduki peringkat 18 dan memiliki 27 poin-- sama dengan Almeria yang sudah berada di garis degradasi. Barca B hanya unggul dalam surplus gol.
Posisi Barca B ini sangat bertolak belakang dengan Barcelona di La Liga. Tim besutan Ernesto Valverde tersebut mantap menduduki peringkat pertama dengan jarak 11 poin dari peringkat kedua dan telah berjarak 19 poin dari Real Madrid.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Link Live Streaming Barcelona vs Olympiakos - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:47 -
Jadwal Siaran Langsung Liga Champions di SCTV Malam Ini, Selasa 21 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 13:10
LATEST UPDATE
-
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47 -
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 22:31 -
Prediksi Celta Vigo vs Nice 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 22:28 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:51 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04