Terbang ke Belanda, Eric Abidal Tuntaskan Transfer Matthijs de Ligt?
Serafin Unus Pasi | 28 November 2018 20:20
Bola.net - - Rumor kepindahan Matthijs de Ligt ke Barcelona nampaknya akan segera menjadi kenyataan. Direktur Olahraga Barcelona, Eric Abidal dikabarkan sudah terbang ke Belanda untuk menuntaskan transfer bek Timnas Belanda tersebut.
De Ligt sendiri memang sudah menjadi properti panas di bursa transfer kemarin. Ia diminati banyak klub top Eropa setelah ia tampil solid di barisan pertahanan Ajax dalam dua tahun terakhir.
Sejauh ini ada nama Barcelona yang paling sering dikaitkan dengan sang bek. Namun Barcelona tidak sendirian, karena sejumlah klub top Eropa seperti Juventus dan Manchester United juga meminati bek Timnas Belanda tersebut.
Dilansir Catalunya Radio, Barcelona nampaknya akan memenangkan perburuan De Ligt. Mereka kabarnya sudah mengutus Eric Abidal untuk menuntaskan transfer sang bek di Belanda.
Baca situasi transfer De Ligt selengkapnya di bawah ini.
Proses Lama
Menurut laporan tersebut, Barcelona sudah mulai menegosiasikan transfer De Ligt sejak lama. Mereka sudah membuka perbincangan dengan Ajax di musim panas kemarin.
Sempat beberapa kali ditolak, tawaran Barcelona akhirnya diterima oleh Ajax. Mereka kabarnya sepakat untuk menjual sang pemuda ke Barcelona dengan mahar 65 juta euro.
Untuk mengunci transfer tersebut, Barcelona diwakili sang Direktur Olahraga Eric Abidal sudah terbang ke Belanda untuk menandatangani kesepakatan transfer tersebut.
Ingin Pindah
Sebelumnya Ajax tidak berminat untuk menjual De Ligt. Mereka menilai sang pemuda akan menjadi aset yang bagus untuk tim mereka.
Namun baru-baru ini De Ligt secara terbuka mengatakan ingin pindah dari Ajax. Ia menilai level kompetisi di Belanda terlalu rendah sehingga ia takut perkembangannya akan terganggu.
Untuk itu ia sudah mengatakan kepada manajemen Ajax untuk melepaskannya ke klub top Eropa yang meminatinya, di mana Barcelona menjadi tim yang paling serius untuk mendapatkan sang pemuda.
Pindah Musim Depan
Menurut laporan tersebut, Barcelona dan Ajax sepakat bahwa transfer sang pemain baru dilakukan di musim panas nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







