Transfer Lautaro Martinez ke Barcelona Bisa 'Terjangkit' Virus Corona
Asad Arifin | 14 April 2020 15:32
Bola.net - Barcelona diyakini bakal mampu untuk menebus klausul transfer Lautaro Martinez dari Inter Milan. Hanya saja, saga transfer Lautaro Martinez sangat tergantung pada situasi terkini pandemi virus corona.
Lautaro Martinez telah menunjukkan performa yang impresif pada musim 2019/2020 ini. Pemain asal Argentina tersebut mampu mencetak 16 gol di semua kompetisi dari 31 laga yang dimainkan untuk Inter Milan.
Jumlah tersebut memang berada jauh di bawah rekan duetnya Romelu Lukaku. Akan tetapi, dengan usia yang baru 22 tahun, Lautaro Martinez dianggap punya potensi besar untuk lebih bersinar di masa depan.
Barcelona punya ambisi besar untuk bisa membawa Lautaro Martinez ke Camp Nou. Sebab, mantan pemain Racing Club dinilai tepat untuk menjadi pengganti Luis Suarez yang rentan cedera dan tidak muda lagi.
Transfer Lautaro Martinez dan Pandemi Virus Corona
Mantan penasihat Barcelona, Ariedo Braida, melihat transfer Lautaro Martinez sangat mungkin dilakukan. Walau harus membayar 111 juta euro kepada Inter Milan, Barcelona punya kapasitas untuk mengeluarkan dana sebesar itu.
"Barcelona pernah membayar klausul pelepasan yang lebih tinggi daripada Lautaro Martinez dan dia adalah pemain yang mereka sukai," kata Ariedo Braida kepada TMW Radio dikutip dari Sportsmole.
Namun, menurut Ariedo Braida, sangat mungkin transfer Lautaro Martinez ke Barcelona urung terjadi. Sebab, pihak klub juga harus memikirkan ulang bagimana kondisi keuangan pasca pandemi virus corona. Hal yang sama berlaku di Inter Milan.
"Saya pikir Lautaro punya profil yang tepat untuk Barcelona dan mereka bisa mengontraknya. Virus corona bisa mengubah keadaan. Inter Milan bisa memutuskan untuk mempertahankannya dan memperbarui kontraknya," tambahnya.
Manuver Agen Lautaro Martinez
Salah satu perwakilan Lautaro, Sergio Zarate, berkata bahwa Lautaro bisa saja tertarik dengan penawaran dari Barcelona. Itu dikarenakan kesempatan bermain dengan Lionel Messi yang sulit untuk dilewatkan.
"Ada kemungkinan yang sangat besar. Dia adalah pemain yang hebat - seorang pemain yang luar biasa, tak ada batasan untuknya. Dia ingin bermain bersama Messi," ucapnya kepada AS.
"Inter sangat ingin mempertahankan dia. Bursa transfer yang akan menentukan. Seperti biasanya, dan klub-klub besar Eropa ini, saat menginginkan pemain, mereka akan berusaha untuk mendapatkannya," lanjutnya.
"Loyalitas tidak ada hubungannya. Mereka yang menjadi pemimpi; tapi pada akhirnya, pemain yang akan memberi jawaban final. Saya pikir selalu ada kesempatan lebih bahwa dirinya ingin bermain dengan salah satu pemain terbaik di dalam sejarah," tambahnya.
Sumber: Sportsmole
Baca Ini Juga:
- Lorenzo Insigne Dikabarkan Pisah dengan Mino Raiola
- Susul Barcelona dan MU, Real Madrid Ikut Kejar Pierre-Emerick Aubameyang
- Hakan Calhanoglu Minta Kontrak Baru, AC Milan Belum Tentu Merestui
- Rekap Rumor Transfer Manchester United: Dikaitkan dengan 14 Pemain!
- Bukan MU atau Juventus, James Rodriguez Pilih Gabung Klub Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









