Unai Emery Kritik Arsenal: Villarreal Tak Perlu Iri dengan Mereka
Yaumil Azis | 13 Oktober 2020 13:10
Bola.net - Unai Emery kembali melayangkan kritikan kepada manajemen Arsenal. Pria asal Spanyol tersebut menyinggung situasi pada lingkup internal the Gunners yang tak lebih baik dari klubnya sekarang, Villarreal.
Seperti yang diketahui, Emery pernah menukangi Arsenal beberapa tahun lalu. Ia ditunjuk sebagai pengganti Arsene Wenger yang memutuskan mundur pada akhir musim 2017/18 kemarin.
Sayangnya, perjalanannya tidak mulus. Setelah menuai serangkaian hasil buruk, manajemen the Gunners memecat Emery dan menggantikannya dengan mantan asisten pelatih Manchester City, Mikel Arteta, di akhir tahun 2019.
Semenjak dipecat, Emery beberapa kali mengkritik mantan klub asuhannya tersebut. Ia menyoroti kinerja manajemen di balik layar yang dirasanya tidak bekerja secara maksimal.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Villarreal Lebih Superior
Sepertinya, Emery masih memiliki dendam yang belum terucapkan. Ia menggunakan kesempatan saat diwawancarai oleh El Periodico Mediterraneo untuk mengucapkan apa yang belum sempat dikatakan.
Saat ditanya soal apakah Villarreal lebih superior ketimbang Arsenal dan PSG dari sisi internal, Emery dengan lugasnya berkata: "Ya, saya benar-benar sepakat."
"Tetapi saya punya keuntungan bahwa saya pernah berada di Valencia dan sudah tahu apa yang Villarreal lakukan, dan saya merasa kagum terhadap kemampuan mereka untuk memiliki fasilitas seperti ini dan pemain hebat," lanjutnya.
Tidak Perlu Iri dengan Arsenal
Emery mengaku kagum karena Villarreal bisa ikut serta dalam serangkaian kompetisi penting kendati hanya berasal dari kota kecil di Spanyol. Sehingga ia merasa kalah Yellow Submarine tidak perlu merasa inferior di hadapan Arsenal ataupun PSG.
"Mereka telah memainkan pertandingan dan kompetisi yang penting, semuanya dilakukan di kota yang sangat kecil seperti Vila-Real dan dengan pengakuan berskala nasional serta dunia yang luar biasa," tambahnya.
"Dimensi Media bisa menguntungkan atau tidak, bergantung apakah semuanya berjalan baik atau buruk. Tapi saya pikir klub punya keunggulan itu, karena memiliki tuntutan internal dan kapasitas eksekusi tanpa memerlukan dimensi eksternal itu."
"Masalah sudah diatur di dalam. Villarreal tidak perlu merasa iri dengan PSG ataupun Arsenal," pungkasnya.
(Express)
Baca Juga:
- Arsene Wenger Masih Mengincar Satu Peran di Arsenal, Apakah Itu?
- Andai Mikel Arteta Pergi, Siapa yang Pantas Menjadi Pelatih Arsenal Berikutnya?
- Lord Bendtner Ungkap Pemain Sepak Bola Punya Tradisi 'Jajan' Sebelum Bermain
- Kevin De Bruyne Tidak Fit 100 Persen, Kabar Baik Buat Arsenal?
- Menerka Rencana Besar Arteta untuk Nicolas Pepe di Arsenal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Nottingham Forest vs Manchester United: Amad Diallo
Liga Inggris 2 November 2025, 00:21
-
Hasil Burnley vs Arsenal: Gyokeres Cetak Gol, The Gunners Mantap di Puncak Klasemen
Liga Inggris 2 November 2025, 00:13
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Liverpool vs Aston Villa: Mohamed Salah
Liga Inggris 2 November 2025, 05:22
-
Barcelona vs Elche: Lubang di Tengah, Harapan di Depan, dan Dilema di Belakang
Liga Spanyol 2 November 2025, 04:23
-
Barcelona vs Elche: Perubahan Komposisi di Lini Belakang Blaugrana
Liga Spanyol 2 November 2025, 04:00
-
Lamine Yamal Konfirmasi Perpisahan dengan Nicki Nicole, Bantah Isu Perselingkuhan
Bolatainment 2 November 2025, 03:34
-
Rapor Pemain Chelsea saat Tundukkan Spurs: Caicedo Bersinar, Neto Tumpul
Liga Inggris 2 November 2025, 03:18
-
Man of the Match Tottenham vs Chelsea: Moises Caicedo
Liga Inggris 2 November 2025, 03:03
-
Cristiano Ronaldo Pahlawan! Bawa Al Nassr Menang Lewat Gol Penalti di Ujung Laga
Asia 2 November 2025, 03:01
-
Live Streaming Real Madrid vs Valencia - Link Nonton La Liga/Liga Spanyol di Vidio
Liga Spanyol 2 November 2025, 02:02
-
Live Streaming Cremonese vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 2 November 2025, 01:45
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36








