Vinicius: Saya Bermain untuk Tim Terbaik di Dunia
Richard Andreas | 4 Februari 2019 15:30
Bola.net - - Bintang muda Real Madrid, Vinicius Junior mengaku tak gentar menghadapi setiap tantangan dalam beberapa pertandingan ke depan. Dia menjamin akan terus memberikan kemampuan terbaiknya untuk membantu Madrid meraih kemenangan.
Alaves baru saja menjadi korban teranyar Vinicius. Senin (4/2) dini hari WIB, pemain 18 tahun ini sekali lagi jadi penentu kemenangan Madrid dengan golnya di menit ke-80 yang membantu Madrid menang telak 3-0.
Gol sumbangan Vinicius tersebut merupakan gol kedua Madrid yang hadir di momen krusial. Dengan gol tersebut, skuat Madrid bisa bermain lebih lepas karena tak lagi tertekan, gol ketiga pun tiba di pengujung laga.
Kini, Vinicius siap menatap laga-laga berikutnya dengan optimistis. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tak Gentar
Madrid menghadapi jadwal padat sepanjang Februari sampai awal Maret nanti. Secara berurutan, jadwal Madrid adalah melawan:
- (7/2) Barcelona - leg pertama semifinal Copa del Rey
- (9/2) Atletico Madrid - La Liga
- (14/2) Ajax Amsterdam - leg pertama 16 besar Liga Champions
- (17/2) Girona - La Liga
- (24/2) Levante - La Liga
- (27/2) Barcelona - leg kedua semifinal Copa del Rey
- (3/3) Barcelona - La Liga
- (6/3) Ajax Amsterdam - leg kedua 16 besar Liga Champions
Barang tentu jadwal padat itu menuntut skuat Madrid untuk menjaga fokus dan konsentrasi mereka, tapi Vinicius sudah siap menghadapinya. Dia tidak gentar.
"Apa yang akan datang tidak membuat saya gentar. Saya bermain untuk Madrid. Saya bermain untuk tim terbaik di dunia. Saya tidak takut apa pun," tegas Vinicius kepada Marca.
Bermain di Mana Pun

Lebih lanjut, komitmen Vinicius juga terbukti pada kerelaannya mengikuti instruksi pelatih. Sebagai penyerang, dia rela bermain di posisi mana pun untuk membantu tim. Baginya kemenangan tim adalah yang terutama.
"Saya bermain di mana pun sesuai keinginan pelatih. Saya akan melakukan apa pun untuk membantu tim."
"Di sisi kanan, di kiri, atau di tengah, saya akan terus bekerja keras dengan Madrid," tandas Vinicius.
Berita Video
Berita video pengumuman soal puing-puing pesawat yang membawa Emiliano Sala telah ditemukan pada Minggu (3/2/2019).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



