Zidane: Ronaldo Pinjam Ponsel Bukan Untuk Selfie
Heri | 24 Januari 2018 05:54
Bola.net - - Zinedine Zidane membantah tudingan bahwa Cristiano Ronaldo bukan melakukan selfie dalam pertandingan melawan Deportivo La Coruna. Ronaldo memang sempat meminjam ponsel milik salah satu anggota tim medis saat ia berjalan keluar.
Wajah Ronaldo bersimbah darah setelah mencetak gol keduanya dalam laga ini. Ronaldo menjatuhkan diri untuk menjangkau bola dengan kepalanya. Pada saat bersamaan, bek Depor Fabian Schaer berusaha menghalau bola dengan kakinya. Pada akhirnya, Ronaldo yang mendapat bola dan kaki Schaer menghantam wajah Ronaldo.
Gol tercipta tapi Ronaldo terkapar. Wajahnya berdarah akibat benturan dengan kaki Schaer. Tim medis pun harus berlari ke lapangan, membantu Ronaldo yang memang membutuhkan perawatan. Saat berjalan meninggalkan lapangan, Ronaldo sempat meminjam ponsel salah satu anggota tim medis. Berikut videonya:
Namun ada yang menyebut bahwa Ronaldo ingin melakukan selfie saat meminjam ponsel itu. Menurut Zidane, Ronaldo cuma ingin tahu kondisi cederanya.
Cristiano cuma ingin tahu seberapa dalam luka yang ada di wajahnya. Itu saja. Saya hanya menyampaikan apa yang dikatakan Cristiano di ruang ganti, saya tak mau menciptakan versi sendiri. Saya di sini bukan untuk melakukannya. Sekarang lukanya sudah dijahit. Dia sudah berlatih dengan mata yang masih hitam. Yang paling penting adalah dia bisa kembali bermain, terang Zidane kepada AS.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










