Zidane: Transfer David de Gea ke Madrid?
Rero Rivaldi | 2 Mei 2017 15:20
Bola.net - - Manajer Real Madrid, Zinedine Zidane, belum lama ini ditanya mengenai kemungkinan timnya mendaratkan David de Gea dari Manchester United di musim panas mendatang.
De Gea sudah hampir pindah ke Los Blancos di musim panas ketika United diasuh oleh Louis van Gaal. Namun akhirnya semua rencana buyar karena masalah administrasi di menit-menit akhir.
Madrid pun hingga kini masih dikabarkan menaruh minat pada eks Atletico Madrid dan siap untuk kembali mendekatinya di musim panas mendatang. Dan andai itu terjadi, maka posisi Keylor Navas di tim inti Los Blancos bisa jadi akan terancam.
Namun demikian, Zidane mengungkap bahwa dirinya amat percaya dengan kemampuan Navas.
Menjelang laga antara Madrid dan Atletico Madrid di leg pertama semifinal Liga Champions di Bernabeu malam nanti, sang manajer mengatakan di AS: Navas baik-baik saja.
Dia juga amat bersemangat. Dia amat fokus dalam menjalankan tugasnya.
Madrid sendiri sebelumnya juga sempat disebut mengincar kiper Chelsea, Thibaut Courtois dan penjaga gawang Tottenham, Hugo Lloris.
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04