Asnawi Mangkualam Tak Main Penuh, Ansan Greeners Derita Kekalahan
Ari Prayoga | 27 Juli 2022 08:43
Bola.net - Asnawi Mangkualam Bahar tidak tampil penuh kala timnya, Ansan Greeners dipaksa menyerah 1-2 oleh Gyeongnam FC, Selasa (26/7/2022).
Asnawi Mangkualam kembali bermain sebagai starter untuk Ansan Greeners. Namun, bek berusia 22 tahun itu tidak beraksi penuh.
Pelatih Ansan Greeners, Im Jeong-heon mengganti Asnawi Mangkualam pada menit ke-60 oleh Park Dong-hwi.
Kemenangan Beruntun Putus

Gyeongnam FC unggul lebih dulu pada menit ke-41 melalui Tiago Orobi. Penyerang asal Brasil itu mencetak brace menit ke-45+2 untuk membawa Gyeongnam FC 2-0.
Setelah Asnawi Mangkualam diganti, Ansan Greeners mampu memperkecil kedudukan lewat Kim Kyung-jun pada menit ke-86.
Kekalahan ini memutus dua kemenangan beruntun Ansan Greeners di K League 1. Sebelumnya, Green Wolves menang 1-0 atas Busan IPark dan 3-1 atas Gimpo Citizen.
Gol dari Luar Kotak Penalti

Ketika melawan Gimpo Citizen pada 23 Juli 2022, Asnawi Mangkualam bermain impresif. Pemain Timnas Indonesia itu mencetak gol perdananya di Liga Korea Selatan.
Asnawi Mangkualam menyumbangkan gol ketiga Ansan Greeners pada menit ke-88 lewat tendangan menyusur tanah dari luar kotak penalti.
Bola tendangan Asnawi Mangkualam sempat memantul tanah sebelum mengecoh kiper Gimpo Citizen, Lee Sang-wook dan masuk ke gawang lawan.
Masuk Starting XI Terbaik

Berkat membawa Ansan Greeners menang atas Gimpo Citizen dan mengukir gol, Asnawi Mangkualam masuk starting XI terbaik K 2 League.
K League mengumumkan sebelas terbaik K League 2 pekan ke-28 pada Selasa (26/7/2022). Asnawi Mangkualam terpilih sebagai bek sayap kanan.
Selain Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners juga mengirimkan empat pemainnya dalam starting XI terbaik K League 2 pekan ke-28.
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adiyaksa, Benediktus Gerendo Pradigdo) 26 Juli 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




