Baru Balik dari Bela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Elkan Baggott Resmi Dipinjamkan Ipswich Town ke Bristol Rovers
Ari Prayoga | 2 Februari 2024 02:41
Bola.net - Bek andalan Timnas Indonesia, Elkan Baggott resmi berganti klub pada penghujung jendela transfer tengah musim 2023/2024. Baggott resmi dipinjamkan klubnya, Ipswich Town ke Bristol Rovers.
Lewat laman resmi mereka, Ipswich Town pada Jumat (2/2/2024) dini hari WIB menyatakan bahwa Baggott bakal menjalani masa peminjaman di Bristol Rovers hingga akhir musim.
Musim ini Baggott tercatat empat kali tampil bersama Ipswich di ajang Carabao Cup. Bek 21 tahun itu sempat mencetak gol dalam laga putaran empat melawa klub Premier League, Fulham.
Kini, Baggott bakal memperkuat Bristol Rovers yang saat ini duduk di peringkat 11 klasemen League One. Baggott bisa saja melakoni debutnya pada laga melawan Exeter City akhir pekan ini.
Baru Kembali dari Piala Asia 2023

Elkan Baggott sendiri baru saja kembali ke Ipswich setelah memperkuat Timnas Indonesia di pentas Piala Asia 2023. Indonesia tersingkir di babak 16 besar setelah dikalahkan Australia 0-4.
Pada ajang yang digelar di Qatar ini, Baggott tercatat tiga kali dimainkan Shin Tae-yong, dua di antaranya sebagai starter, termasuk ketika Indonesia berhadapan dengan Australia di mana ia tampil 90 menit penuh.
Baggott pun turut berandil membawa Timnas Indonesia mencetak sejarah dengan untuk pertama kali sukses lolos ke fase gugur Piala Asia.
Sumber: Ipswich Town FC
Jangan Lewatkan!
- Ada Erick Thohir, PSSI Yakin Bisa Bujuk Klub Luar Negeri untuk Lepas Pemain ke Piala Asia U-23 2024
- Erick Thohir Jujur Akui Tak Punya Alternatif Pengganti Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
- Erick Thohir: Saya Puas dengan Shin Tae-yong Kok, tapi Kan Saya Juga Harus Profesional
- Soal Kontrak Shin Tae-yong Diperpanjang atau Tidak, Zainudin Amali: Terserah Apa Kata Erick Thohir
- Daftar Lengkap Tim yang Lolos ke Babak Perempat Final Piala Asia 2023: Tidak Ada Timnas Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


