Gonzales Hanya Bertugas Sebagai Motivator Timnas U-19
Afdholud Dzikry | 28 November 2017 07:50
Bola.net - - Sekretaris Jendral PSSI, Ratu Tisha Destria memberikan penegasan terkait status Cristian Gonzales di tim nasional (timnas) U-19 Indonesia. Tisha menyatakan, Gonzales akan bertindak sebagai mentor bagi Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan.
Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi mengatakan bahwa Gonzales akan ditunjuk sebagai asisten pelatih timnas U-19. Namun belakangan diketahui jika pria berusia 41 tahun itu tak akan jadi pelatih di tim yang akan diasuh oleh Bima Sakti tersebut.
Posisinya tidak pelatih dan tidak asisten pelatih. Posisinya nanti di tim kepelatihan sedang kami godok di area motivator anak-anak, ujar Tisha di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta, Senin .
Lebih lanjut, Tisha menjelaskan, mengapa Gonzales yang diangkat menjadi motivator. Sebab, aksi-aksi pria berdarah Uruguay itu sampai saat ini masih bisa disaksikan langsung oleh para penggawa Garuda Nusantara.
Jadi ketua umum melihatnya bahwa jaraknya tidak boleh terlalu jauh dengan Egy dkk. Kalau kami datangkan motivator Anjasmara dkk, mungkin jaraknya sangat terlalu jauh, belum pernah Egy dkk melihat aksinya. Sekarang kan generasinya Bepe dkk. Jadi bagaimana itu bisa menginspirasi mereka dan menjadi salah satu dari tim yang bisa memotivasi mereka, kata Tisha.
Jadi statusnya motivator, bukan asisten pelatih dan bukan pelatih. Itu sudah kami pastikan, apa itu posisinya, habis itu kami akan godok. Tidak cuma satu orang yang kami butuhkan karena yang dibutuhkan anak-anak salah satunya perbaikan area mental juara karena mereka lahir dari persiapan yang begitu singkat, bukan dengan putaran kompetisi yang terus-menerus sehingga mental mereka sudah tertempa. Makanya kita perlu sesuatu cara-cara singkat, tutup perempuan berusia 32 tahun ini.(fit/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rekam Jejak di PSSI jadi Modal, Harapan Besar Kini Disematkan pada Menpora Erick Thohir
Bola Indonesia 18 September 2025, 15:39 -
Jawaban Erick Thohir Soal Rangkap Jabatan Menpora dan Ketua PSSI: Nanti Dijawab Sama FIFA!
Bola Indonesia 18 September 2025, 15:28 -
Erick Thohir Jadi Menpora, Bagaimana Nasib Kursi Ketua PSSI?
Open Play 18 September 2025, 12:15
LATEST UPDATE
-
Dua Gol Haaland Tak Cukup Selamatkan Man City, Pertanda Belum Bisa Bangkit?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 06:59 -
Kevin De Bruyne Bungkam Kritik dengan 7 Sentuhan Ajaib di Liga Champions
Liga Champions 3 Oktober 2025, 06:49 -
Kylian Mbappe: Pemain dengan Kaki Api, Bebas Bergerak, dan Sangat Berbahaya!
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 05:51 -
Alisson Becker Cedera Parah, Liverpool Kehilangan Kiper Utama Cukup Lama!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:46 -
Terungkap! MU Hampir Bawa Pulang Solskjaer Sebelum Tunjuk Amorim sebagai Pelatih
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:41 -
David Silva Ungkap Impian Besar untuk Pep Guardiola, Apa Itu?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:36
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55