Hasil Piala Asia Futsal 2022: Bangkit, Indonesia Hajar Lebanon 7-2!
Dimas Ardi Prasetya | 30 September 2022 22:41
Bola.net - Timnas Futsal Indonesia sukses menghajar timnas Lebanon di laga kedua Grup C Piala Asia Futsal 2022 di Saad Al Abdullah Hall, Kuwait City, Jumat (30/09/2022) malam WIB.
Timnas Indonesia berada dalam tekanan untuk bisa menang. Pasalnya di laga perdana mereka dipermak Iran 5-0.
Timnas futsal Indonesia pun mengamuk di laga ini. Mereka mencetak gol melalui tujuh pemain berbeda.
Mereka menjebol gawang lawan dari aksi-aksi Rio Pangestu, M Fajriyan, Firman Adriansyah, Mochamad Iqbal, Dewa Rizki, Reza Gunawan, dan Syauqi Saud. Sementara gol Lebanon dihasilkan Hassan Zeitoun dan Steve Koukezian.
Baca laporan jalannya pertandingan di bawah ini Bolaneters.
Babak Pertama
Di awal laga permainan tampak cukup alot. Kedua tim sama-sama membuka laga dengan cukup percaya diri.
Namun akhirnya Indonesia yang bisa mencetak gol lebih dahulu. Rio Pangestu menjebol gawang Lebanon dengan sontekan dari jarak dekat pada menit ketiga, memanfaatkan umpan Syauqi
Gol ini membuat Lebanon mulai tampak grogi menghadapi Indonesia. Hal ini kemudian dimanfaatkan dengan baik oleh pengawa Merah Putih. Mereka bisa mencetak gol lagi melalui tembakan keras M. Fajriyan pada menit ketujuh.
Tertinggal dua gol membuat Lebanon makin tertekan dan permainan mereka sulit berkembang. Tapi seiring waktu penampilan mereka membaik dan mampu memberikan pressing yang bagus ke pertahanan Indonesia.
Namun Indonesia malah bisa mencetak gol ketiga. Firman menjebol gawang Lebanon memanfaatkan umpan Iqbal. 3-0! Gol ini jadi penutup laga babak pertama.
Babak Kedua
Di awal babak kedua Lebanon berusaha memperkecil ketertinggalannya. Mereka melakukan power play.
Namun Indonesia malah bisa mencetak gol lebih dahulu. Kali ini berkat kapten Iqbal. Ia melepas tembakan namun bisa diblok kiper Lebanon. Beruntung bola sepakannya memantul mengenai kepalanya dan akhirnya bergulir masuk ke gawang. 4-0!
Namun tak lama kemudian Lebanon bisa mencetak gol. Hassan Zeitoun sukses menjebol gawang Indonesia dengan tendangan kerasnya. 4-1.
indonesia tak tinggal diam dan mengubah strateginya. Alhasil Dewa Rizki bisa mencetak gol kelima bagi Indonesia dengan sontekannya dan meski dalam keadaan tak seimbang karena dipepet lawan.
Indonesia kemudian bisa mencetak gol lagi melalui Reza Gunawan saat laga tersisa sekitar empat menit. Namun Lebanon kemudian bisa mencetak gol balasan dengan cepat melalui tembakan sudut sempit Steve Koukezian.
Saat laga tersisa kurang semenit, Indonesia bisa mencetak gol lagi. Kali ini dari Syauqi Saud. Gol ini menutup laga kedua. Merah Putih pun mengalahkan Lebanon 7-2!
Susunan Pemain
Timnas Indonesia: 2-Muhammad Nizar (PG), 3-Muhammad Rizki Xavier, 4-Mochamad Iqbal Rahmattullah (Kapten), 11-Firman Adriansyah, 12-Samuel Eko
Cadangan: 1-M. Nazil Purnama (PG), 5-Dewa Rizki Amanda, 6-Wendy Brian, 7-Syauqi Saud, 8-Ardiansyah Nur, 9-Rio Pangestu Putra, 10-Muhammad Fajriyan, 13-Reza Gunawan, 14-Ryan Dwi Reynaldi
Pelatih: Mohammad Hashemzadeh
Lebanon: 2-Hussein Hamadani (PG), 3-Ali Daher, 5-Steve Koukezian, 6-Issa Mehrez, 8-Kassem Kawsan (Kapten)
Cadangan: 2-Karim Joueidi (PG), 4-Hussein Hamieh, 7-Hassan Zeitoun, 9-Mustafa Rhyem, 10-Hassan Alame, 12-Mouhammad Hammoud, 13-Ali Hachem, 14-Fadi Greij
Pelatih: Joao Nuno de Almeida
Jangan Lewatkan:
- Jadwal Lengkap Piala Asia Futsal 2022
- Hasil Lengkap dan Klasemen Piala Asia Futsal 2022: Bagaimana Nasib Timnas Indonesia?
- Hasil Piala Asia Futsal 2022: Iran Permak Indonesia 5-0
- Bertemu Iran Sang Langganan Juara di Piala Asia 2022, Timnas Futsal Indonesia Ngeri-Ngeri Sedap
- Hasil Drawing Piala Asia Futsal 2022: Indonesia Satu Grup dengan Iran
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






