Indra Sjafri Bakal Evaluasi Timnya Usai Dua Laga Uji Coba
Dimas Ardi Prasetya | 5 Februari 2019 18:29
Bola.net - - Timnas Indonesia U-22 akan menjajal Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (6/2/2019). Ini menjadi pertandingan pertama skuat Garuda Muda usai menjalani pemusatan latihan (TC) selama lima pekan.
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri menilai, pertandingan ini sangat penting bagi timnya karena dia bisa melihat perkembangan tim sesungguhnya. Mantan pelatih Bali United ini ingin mengetahui sejauh mana Witan Sulaiman dan kawan-kawan mengerti apa yang diinginkannya.
"Sebagaimana diketahui, ini masuk ke Minggu kelima dari persiapan Timnas Indonesia U-22 dari rangkaian periodisasi persiapan Timnas Indonesia U-22 menuju ke Piala AFF 2019. Di mana di minggu kelima ini adalah masuk ke uji coba kami dan kami memilih ada dua lawan uji coba, di antaranya satu kali yaitu lawan Bhayangkara FC" ujar Indra di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (5/2).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Mencari Gambaran 11 Pemain Starter
Indra juga memiliki misi utama dalam pertandingan uji coba tersebut. Arsitek berusia 55 tahun in ingin mencari pemain terbaik yang bakal masuk dalam starter di Piala AFF U-22 2019.
"Penting bagi kami untuk melihat sejauh mana perkembangan Timnas Indonesia U-22 setelah kami menjalani TC selama empat minggu yang lalu. Ini akan menjadikan evaluasi pertama bagi Timnas Indonesia U-22 dan juga secara perlahan-lahan mencari 11 pemain untuk menjadi tim yang kami turunkan di piala AFF U-22," imbuh Indra.
Untuk menghadapi Piala AFF U-22, Indra rencananya hanya membawa 23 pemain. Hingga saat ini, dia belum memutuskan siapa saja pemain yang dicoret karena masih ada tiga pemain yang mengalami cedera yaitu Hanif Sjahbandi, Muhammad Rafli, dan Marinus Wanewar.
Adapun setelah menghadapi Bhayangkara FC, empat hari berselang Timnas Indonesia U-22 akan bersua Arema FC. Laga tersebut bakal digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, pada 10 Februari mendatang.
Berita Video
Berita video statistik yang membandingkan performa Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi pada musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Persib vs Bhayangkara FC di Indosiar dan Vidio, 21 Desember 2025
Bola Indonesia 21 Desember 2025, 16:12
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Minggu 21 Desember 2025
Bola Indonesia 21 Desember 2025, 14:37
-
Tempat Menonton Persib vs Bhayangkara FC: Tayang di Mana BRI Super League?
Bola Indonesia 21 Desember 2025, 14:08
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








