Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Australia di RCTI Hari Ini, 28 Januari 2024
Asad Arifin | 28 Januari 2024 05:44
Bola.net - Jadwal siaran langsung Piala Asia 2023 antara Timnas Indonesia vs Australia di RCTI hari ini, Minggu (28/1/2024). Laga Indonesia vs Australia akan dimainkan mulai pukul 18.30 malam WIB.
Indonesia lolos ke babak 16 Besar Piala Asia 2023 dengan status peringkat ketiga terbaik. Sedangkan, Australia melaju dengan status juara Grup B. Socceroos mampu mendapat tujuh poin dari tiga laga.
Perbedaan cara lolos di atas menjadi tanda bahwa ada perbedaan level antara kedua tim. Shin Tae-yong, pelatih Indonesia, tidak menutup mata akan hal itu. Dia melihat ada beberapa kelebihan di kubu Australia.
"Mereka punya power dan strength. Aspek inilah yang akan menjadi kekuatan mereka. Namun, kami sudah siap dan akan menunjukkan energi positif dari para pemain muda di tim ini. Semoga kami bisa bermain dengan bagus," kata Shin Tae-yong.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Pertahanan Australia yang Kokoh

Indonesia memang tidak selalu menang pada tiga laga fase grup Piala Asia 2023. Akan tetapi, ada catatan positif dari tiga laga itu. Tim racikan pelatih Shin Tae-yong itu selalu mencetak gol ke gawang lawan yang dihadapi.
Namun, membobol gawang Australia tidak akan mudah bagi Indonesia. Pasalnya, pada tujuh laga terakhir di semua ajang, hanya ada satu gol yang bersarang di gawang Australia.
"Jadi, saya rasa, tak akan mudah bagi kami mencari titik lemah di lini pertahanan mereka. Namun, sepanjang pertandingan, situasi bisa saja berubah. Saat ini, saya masih mencari cara untuk bisa memecahkan lini pertahanan Australia," kata Shin Tae-yong.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming

Pertandingan: Australia vs Indonesia
Stadion: Jassim Bin Hamad Stadium
Hari: Minggu, 28 Januari 2024
Kickoff: 18.30
Live: RCTI
Streaming: Vision+ (berlangganan)
Link streaming: https://www.visionplus.id/
Jadwal Lengkap Babak 16 Besar Piala Asia 2023

Minggu, 28 Januari 2024
- 18:30 WIB - Australia vs Timnas Indonesia
- 23:00 WIB - Tajikistan vs Uni Emirat Arab
Senin, 29 Januari 2024
- 18:30 WIB - Irak vs Yordania
- 23:00 WIB - Qatar vs Palestina
Selasa, 30 Januari 2024
- 18:30 WIB - Uzbekistan vs Thailand
- 23:00 WIB - Arab Saudi vs Korea Selatan
Rabu, 31 Januari 2024
- 18:30 WIB - Bahrain vs Jepang
- 23:00 WIB - Iran vs Suriah.
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Prediksi Piala Asia 2023: Australia vs Timnas Indonesia 28 Januari 2024
- Jadwal Lengkap Piala Asia 2023 Qatar
- Pratama Arhan Pastikan Siap Tunjukkan Performa Terbaik Saat Menghadapi Australia
- Shin Tae-yong Nilai Pertahanan Australia Nyaris Tanpa Cela
- Timnas Indonesia Sudah Siapkan Penawar bagi Kekuatan Fisik Australia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











