Kabar Positif Dari Erick Thohir Terkait Usaha Penambahan Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia
Dimas Ardi Prasetya | 5 Agustus 2025 19:57
Bola.net - Ketua umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan kabar positif terkait usaha untuk menambah pemain naturalisasi di Timnas Indonesia.
Sebelumnya ada kabar Timnas Indonesia ingin menambah amunisi baru jelang terjun ke putaran empat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Erick Thohir disebut ingin menaturalisasi tiga pemain untuk tim Garuda, dengan satu di antaranya adalah Mauro Zijlstra, namun identitas dua personil lainnya masih dirahasiakan.
Tetapi pada beberapa waktu lalu, media Belanda, Voetbal Primeur, mengabarkan bahwa winger FC Twente, Miliano Jonathans, sedang didekati PSSI. Miliano yang lahir di Arnhem, Belanda, pada 5 April 2004, mempunyai asal-usul Indonesia dari Depok, Jawa Barat.
"Dalam pekan ini, surat-menyurat antara kami dengan pemain sepertinya akan kami dapatkan," ungkapnya dalam kanal YouTube Bola Bung Binder yang tayang pada Senin (4/8/2025).
"Kan mesti ada clearance dari orang tua dan pemain bahwa mereka ke sini untuk Merah Putih," sambung Erick Thohir.
Tahapan Proses Naturalisasi
Erick Thohir menjelaskan bahwa dua calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia itu bakal menjalani beberapa proses, dimulai dari wawancara dengan pemerintah.
Setelah itu, Erick Thohir bakal mengajukan naturalisasi kedua pemain itu ke Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, yang akan meneruskan ke Menteri Hukum (Menkum), Supratman Andi Agtas.
Erick Thohir menyebutkan Supratman bakal meminta persetujuan dari Presiden RI, Prabowo Subianto, untuk dibahas dalam rapat kerja dan rapat paripurna DPR RI.
"Dari situ akan terjadi interview dari pihak pemerintah dengan mereka. Karena sudah ada surat, baru interview," ucap Erick Thohir.
"Baru kita kirimkan surat ke Pak Menpora, Pak Menpora ke Menkum, Menkum ke Bapak Presiden, Pak Presiden kirim ke DPR," tuturnya.
Naturalisasi Zijlstra Tunggu Reses DPR

Untuk naturalisasi Mauro Zijlstra, Erick Thohir mengatakan bahwa Prabowo telah memberikan lampu hijau dan menyerahkannya ke DPR, tapi DPR sedang masa reses.
"Seperti yang kemarin Mauro, Bapak Presiden sudah kirim ke DPR. Cuma karena DPR sudah reses, jadi nanti kita akan mengusulkan bersama-sama dengan tambahan dua pemain lain," ungkap Erick Thohir.
Naturalisasi ketiga pemain itu diyakini sebagai jalan pintas PSSI untuk mencari pengganti Ole Romeny yang terancam absen di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Oktober 2025 akibat cedera.
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Adiyaksa/Wiwig Prayugi
Published: 05/08/2025
Baca Juga:
- Siapa tuh? Erick Thohir Setor Nama Pemain yang Akan Dinaturalisasi ke Timnas Indonesia Pada Menkum
- Reuni di Korea? Deretan Pemain Timnas Indonesia yang Cocok Gabung Ulsan HD Bersama Shin Tae-yong
- Gaji Shin Tae-yong di Ulsan HD, Benarkah Masih Kalah dari Saat di Timnas Indonesia?
- Profil Ulsan HD, Klub Baru Shin Tae-yong: Tim Raksasa Korea Selatan, Mirip Persib Bandung di Indonesia
- Daftar Pemain Ulsan HD: Klub Baru Shin Tae-yong, Reuni Pasukan Korea Selatan Saat Kalahkan Jerman di Piala Dunia 2018
- Resmi! Shin Tae-yong Diam-Diam Sudah Latih Klub Baru, Siapa yang Beruntung Dapatkan Dia?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 10 November 2025, 16:33
-
Lautaro Martinez Akhirnya Akhiri Paceklik Gol di Serie A
Liga Italia 10 November 2025, 16:24
-
Aldi Satya Mahendra Resmi Setim Bareng Albert Arenas di WorldSSP 2026, Bela Yamaha AS Racing
Otomotif 10 November 2025, 16:18
LATEST UPDATE
-
Nico OReilly Kantongi Mohamed Salah: Malam Sempurna Bintang Muda Man City
Liga Inggris 10 November 2025, 17:28
-
Live Streaming Honduras vs Timnas Indonesia U-17: Cara Nonton Gratis di HP
Tim Nasional 10 November 2025, 17:15
-
Diobrak-abrik Jeremy Doku, Masalah Liverpool di Sisi Kanan Terekspos!
Liga Inggris 10 November 2025, 17:01
-
Kagum, Yamaha Eropa Berharap Aldi Satya Mahendra Bisa Rebut Podium di WorldSSP 2026
Otomotif 10 November 2025, 16:48
-
Luciano Guaycochea Dapat Tambahan Sanksi Larangan Bermain di BRI Super League
Bola Indonesia 10 November 2025, 16:37
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 10 November 2025, 16:35
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 10 November 2025, 16:35
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 10 November 2025, 16:33
-
Real Madrid Gagal Menang dan Xabi Alonso Dikritik Habis-habisan
Liga Spanyol 10 November 2025, 16:28
-
Lautaro Martinez Akhirnya Akhiri Paceklik Gol di Serie A
Liga Italia 10 November 2025, 16:24
LATEST EDITORIAL
-
Inilah Deretan Pemain Bintang yang Bisa Didapat Gratis pada 2026, Sayang Kalau Dilewatkan!
Editorial 10 November 2025, 13:42
-
Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dari Julio Cesar hingga Mourinho
Editorial 7 November 2025, 15:22
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20






