Luis Milla Agendakan Cari Pemain di Malang
Asad Arifin | 9 Februari 2017 21:52
Bola.net - - Pelatih timnas Indonesia, Luis Milla akan mulai bergerak mencari pemain untuk tim nasional Indonesia pada akhir pekan ini. Milla akan memulai pencarian tersebut dari Kota Malang pada Sabtu (11/2) mendatang.
Selama berada di Malang, Milla akan menyaksikan gelaran turnamen Piala Presiden 2017. Pada hari itu, Bhayangkara FC dijadwalkan bertemu dengan PS TNI dan Arema FC berduel melawan Persija Jakarta.
Nantinya, pelatih asal Spanyol tak akan datang sendirian berkunjung ke kota Malang. Mantan pelatih timnas U-21 Spanyol itu akan didampingi oleh asistennya, Miguel Gandia.
Saya akan pergi menonton Piala Presiden. Dimulai tanggal 11 Februari, ujar Milla.
Saya akan mencoba menonton semua pertandingan yang tersisa melalui televisi dan datang langsung. Tapi saya pribadi senang menonton langsung karena saya bisa melihat pemain dengan cara bermainnya, sambungnya.
Demi mempercepat proses pencarian pemain, tim pelatih timnas dibagi dua dan mengunjungi dua kota berbeda. Tim pertama adalah Milla dan Gandia dan tim kedua Bima Sakti dan salah satu asisten Milla lainnya yakni Eduardo Perez.
Bima Sakti dan Perez nantinya akan berangkat ke Bandung. Di sana mereka akan memantau pertandingan di Grup 3 Piala Presiden 2017 yang diisi Persib Bandung, PSM Makassar, Persiba Balikpapan, dan Persela Lamongan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Air Mata Skuad Garuda: 3 Fakta Pilu yang Mengiringi Kegagalan Indonesia vs Irak
Tim Nasional 13 Oktober 2025, 09:25
LATEST UPDATE
-
Kesedihan Mendalam Dirasakan Dean James Usai Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 13 Oktober 2025, 15:39 -
Toprak Razgatlioglu Menolak 'Gagal' di MotoGP Agar WorldSBK Tak Diremehkan Orang
Otomotif 13 Oktober 2025, 15:39 -
Drama di Skuad Italia: Kean Tumbang, Bastoni Absen, Panggung Kini Milik Pio Esposito
Piala Dunia 13 Oktober 2025, 15:26 -
Hakim Tolak Praperadilan Nadiem Makarim, Status Tersangka Tetap Berlaku
News 13 Oktober 2025, 15:07 -
Gempa Bermagnitudo 5,0 Guncang Sumenep, Getarannya Terasa Hingga Malang
News 13 Oktober 2025, 15:04 -
Lothar Matthaus Terang-terangan Lebih Suka Inter Milan Racikan Inzaghi, Bukan Chivu!
Liga Italia 13 Oktober 2025, 14:59 -
Saksikan dan Nonton PON Bela Diri 2025 Kudus, Tayang di Vidio
Olahraga Lain-Lain 13 Oktober 2025, 14:51 -
Pemain MU Ini Ternyata Sempat Minta Antony Tidak Pindah ke Real Betis, Siapa Dia?
Liga Inggris 13 Oktober 2025, 14:27
LATEST EDITORIAL
-
5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Robert Lewandowski Setelah Tinggalkan Barcelona
Editorial 13 Oktober 2025, 16:00 -
3 Pemain Manchester United yang Berpotensi Cabut Januari Nanti, Mainoo Salah Satunya
Editorial 10 Oktober 2025, 15:51 -
Jangan Cari Penjaga Gawang MU, Ini 5 Kiper Terbaik Premier League Musim Ini
Editorial 10 Oktober 2025, 15:12 -
Nasib 6 Pemain MU yang Dilepas Ruben Amorim Musim Ini, Adakah yang Sukses?
Editorial 10 Oktober 2025, 14:27 -
6 Striker Baru Premier League dengan Harga Fantastis, Siapa yang Paling Gacor?
Editorial 10 Oktober 2025, 13:50