Marc Klok dalam Motivasi Tinggi untuk Bela Timnas Indonesia Vs Curacao
Serafin Unus Pasi | 19 September 2022 18:59
Bola.net - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok dalam motivasi tinggi untuk membela Timnas Indonesia saat FIFA Matchday melawan Curacao. Kedua tim akan bentrok dua kali pada 24 dan 27 September 2022.
Laga pertama akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Sementara pertandingan keduanya dihelat di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor.
Motivasi Marc Klok bertambah untuk menghadapi dua laga uji coba tersebut karena Curacao dinilainya punya kualitas. Peringkat mereka di rangking FIFA juga lebih tinggi daripada Indonesia.
Per 25 Agustus 2022, Curacao ada di posisi 155. Sedangkan Indonesia bertengger di urutan 155.
“Banyak motivasi dalam dua pertandingan nanti. Lawan juga negara yang bagus (peringkat FIFA). Kami akan fokus dan bersiap untuk dua pertandingan tersebut,” ujar Marc Klok, disadur dari laman klub, Senin (19/9).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Mulai Berlatih
Marc Klok dan kawan-kawan sudah mulai berlatih untuk persiapan menghadapi Curacao. Latihan perdana Skuad Garuda berlangsung di Stadion Persib Sidolig, Bandung, Senin (19/9) sore WIB.
“Kami mulai persiapan hari ini di Bandung. Sangat senang bisa kembali bermain untuk negara ini. Saya akan maksimalkan kepercayaan ini,” imbuh pemain bernomor punggung 10 ini.
Selain Marc Klok, ada dua pemain Persib lainnya yang juga dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia, yaitu Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto. Total, juru taktik asal Korea Selatan itu memanggil 23 nama.
Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia Vs Curacao
1. Asnawi Mangkualam Bahar - Ansan Greeners
2. Egy Maulana Vikri - FC Vion Zlate Moravce
3. Witan Sulaeman - AS Trencin
4. Elkan William Tio Baggott - Gillingham FC
5. Sadill Ramdani - Sabah FC
6. Pratama Arhan - Tokyo Verdy
7. Fachruddin Aryanto - Madura United
8. Rizky Ridho Ramadhani - Persebaya Surabaya
9. Marselino Ferdinan - Persebaya Surabaya
10. Koko Ari Araya - Persebaya Surabaya
11. Rachmat Irianto - Persib Bandung
12. Ricky Kambuaya - Persib Bandung
13. Marc Klok - Persib Bandung
14. Syahrian Abimanyu - Persija Jakarta
15. Muhammad Ferarri - Persija Jakarta
16. Muhammad Riyandi - Persis Solo
17. Yakob Sayuri - PSM Makassar
18. Muhammad Ramadhan Sanantha - PSM Makassar
19. Syahrul Trisna Fadillah - Persikabo 1973
20. Muhammad Dimas Drajad - Persikabo 1973
21. Muhammad Rafli - Arema FC
22. Dendy Sulistyawan - Bhayangkara FC
23. Nadeo Arga Winata - Bali United
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Tak Sampai 24 Jam Usai Loloskan Timnas U-20 ke Piala Asia U-20, Shin Tae-yong Geber Timnas Indonesia
- Sore Ini! Shin Tae-yong Pimpin Latihan Timnas Indonesia di Stadion Persib untuk Lawan Curacao
- Timnas Indonesia U-20 Lolos Piala Asia U-20 2023, Shin Tae-yong: Tim Ini Makin Kuat
- Pembagian Pot Drawing Piala Asia U-20 2023: Timnas Indonesia Bisa Selevel Jepang Lho!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:14
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










