Pesan Pelatih Korea Utara Jelang Lawan Timnas Indonesia U-24: Menang di Lapangan Adalah Pemenang
Asad Arifin | 23 September 2023 15:33
Bola.net - Korea Utara menunjukkan bahwa mereka sangat kompetitif di Asian Games 2023 ini. Padahal, Korea Utara absen dari ajang sepak bola internasional selama empat tahun karena Covid-19.
Korea Utara tampil apik pada dua laga awal di Grup F Asian Games 2023. Kim Kuk-jin dan kolega menang lawan Chinese Taipei dan Kirgistan. Hasil ini membuat Korea Utara berada di puncak klasemen Grup F.
Pada matchday ketiga Grup F, Korea Utara akan berjumpa Timnas Indonesia U-24. Laga ini akan dimainkan di Zhejiang Normal University East Stadium, Minggu 24 September 2023.
Korea Utara hanya butuh hasil imbang untuk melaju ke babak 16 Besar Asian Games 2023 dengan status juara Grup F. Indonesia harus menang. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Pembuktian Korea Utara
Timnas Indonesia U-24 kalah head to head dengan Chinese Taipei U-24 yang bercokol di posisi kedua dengan nilai tiga dan terpaut tiga angka dari Korea Utara U-24 yang duduk di singgasana Grup F Asian Games 2022.
Asian Games 2022 menjadi partisipasi pertama Korea Utara di sepak bola internasional setelah memilih untuk vakum sejak 2020 akibat pandemi COVID-19.
"Kami membuktikan dengan hasil kami. Hasil di masa depan akan membuktikan kemampuan kami. Menang di lapangan adalah pemenang," ujar pelatih Korea Utara U-24, Sin Yong-nam, dinukil dari media Korea Selatan, Chosun.
Menjaga Level Kompetitif

Menurut Sin Yong-nam, tidak bermain pada level internasional bukan berarti sepak bola Korea Utara tidur. Mereka tetap berlatih dan bertanding secara internal untuk menjaga level para pemain.
"Kami sudah kurang lebih empat tahun tidak tampil di kejuaraan internasional. lami menjaga potensi dan kemampuan tim kami melalui latihan yang baik di dalam negeri dan melalui pertandingan antartim domestik," tutur Sin Yong-nam.
"Kejuaraan masih berlangsung. Kekuatan kami tidak bisa ditentukan. Semuanya dibuktikan dengan hasil. Kami banyak berlatih untuk kejuaraan ini," jelas Sin Yong-nam.
Sumber: Chosun
Disadur dari Bola.com: Muhammad Adi Yaksa/Wiwig Prayugi, 23 September 2023
Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming
Timnas Indonesia vs Korea Utara
Zhejiang Normal University East Stadium
Minggu, 24 September 2023
15.00 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Visio Plus
Link streaming: https://www.visionplus.id/
*Siaran sepak bola Asian Games 2023 di Vision+ bisa diakses dengan berlangganan paket Vision Premium+Sport dengan biaya Rp35.000 per bulan.
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Gelandang Persib Minta Doa Dan Dukungan Agar Timnas Indonesia Menang Atas Korea Utara Dan Lolos Ke 1
- Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-24 vs Korea Utara di RCTI Hari Ini, 24 September 2023
- Prediksi Asian Games: Timnas Indonesia U-24 vs Korea Utara 24 September 2023
- 3 Pemain yang Belum Pernah Dimainkan Indra Sjafri di Asian Games 2023
- 4 Cara Timnas Indonesia U-24 Lolos ke 16 Besar Asian Games 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen Grup A AFC Futsal Asian Cup 2026: Timnas Indonesia Peringkat Berapa?
Tim Nasional 27 Januari 2026, 21:00
LATEST UPDATE
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Dua Suporter The Blues Ditusuk Ultras di Naples
Liga Champions 28 Januari 2026, 18:18
-
Tempat Menonton Arsenal vs Kairat Almaty: Jadwal UCL dan Live Streaming di Vidio
Liga Champions 28 Januari 2026, 18:10
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 28 Januari 2026, 17:48
-
Saksikan HSS Series 7 Eksklusif di Vidio, Begini Cara Nontonnya
Olahraga Lain-Lain 28 Januari 2026, 17:40
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 28 Januari 2026, 17:32
-
Tempat Menonton Monaco vs Juventus: Jadwal, Live Streaming, dan Tayang di Mana?
Liga Champions 28 Januari 2026, 17:30
-
Prediksi Panathinaikos vs Roma 30 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 28 Januari 2026, 17:08
-
Neraka Matchday 8 Liga Champions 2025/2026: Salah Sedikit, Bisa Ambyar Semua!
Liga Champions 28 Januari 2026, 17:07
LATEST EDITORIAL
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04










