Piala AFF 2018: Alberto Goncalves Siap Gantikan Peran Boaz Solossa di Timnas Indonesia
Serafin Unus Pasi | 7 November 2018 18:40
Bola.net - - Sebuah tekad diungkapkan oleh Alberto Goncalves. Penyerang naturalisasi Indonesia itu berjanji akan berjuang keras menggantikan peran Boaz Solossa sebagai mesin gol Timnas Indonesia di Piala AFF 2018.
Seperti yang sudah diketahui Boaz selalu menjadi langganan di lini depan Timnas Indonesia. Teranyar, penggawa Persipura Jayapura itu menjadi andalan skuat Garuda dalam turnamen Piala AFF 2016.
Akan tetapi, Boaz tidak masuk rencana pelatih Bima Sakti di Piala AFF 2018. Eks asisten Luis Milla tersebut memilih Beto dan Dedik Setiawan untuk menghuni lini serang Timnas Indonesia.
"Boaz adalah teman saya dan kita semua tahu dia memiliki kualitas. Saya tidak menganggap situasi ini sebagai beban karena ini adalah pekerjaan sebagai pesepak bola," kata Beto.
Beto justru terbebani dengan target publik Indonesia di Piala AFF 2018. Namun, sang pemain bertekad mengerahkan kemampuan maksimal agar Timnas Indonesia menjadi kampiun pada turnamen tersebut.
"Masyarakat tentunya ingin kami juara Piala AFF. Situasi ini sedikit membebani kami. Namun, kami akan bersikap profesional dan melakukan semua tanggung jawab yang diberikan pelatih. Kami harus fokus, tenang, dan yakin punya kualitas," tutur Beto.
Beto menjalani debut bersama Timnas Indonesia ketika menghadapi Myanmar pada laga uji coba, 10 Oktober 2018. Meski sudah berusia 37 tahun, sang pemain masih tajam di depan gawang. Ia mencetak dua gol dalam dua penampilan untuk skuat Bima Sakti.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
- 
    
Greg Nwokolo Nilai Thomas Doll Cocok jadi Pelatih Baru Timnas Indonesia
Tim Nasional 2 November 2025, 18:33
 - 
    
PSSI Diminta Jangan Lama-Lama Mencari Pelatih Baru Timnas Indonesia
Bola Indonesia 1 November 2025, 21:34
 
LATEST UPDATE
- 
    
Juventus dengan Reputasinya, Sporting dengan Ambisinya
Liga Champions 4 November 2025, 17:00
 - 
    
Menteri Purbaya Siapkan Rp31,5 Triliun untuk BLT Sementara, Cair Mulai November 2025
News 4 November 2025, 16:29
 - 
    
Daftar 5 Orang Terkaya Dunia November 2025: Elon Musk Masih Tak Tergoyahkan di Puncak
News 4 November 2025, 16:27
 - 
    
Napoli Segerakan Transfer Kobbie Mainoo dari Man United: Dua Faktor Ini Jadi Penentu
Liga Italia 4 November 2025, 16:12
 - 
    
Superkomputer Prediksi Liverpool Sedikit Lebih Diunggulkan Lawan Real Madrid
Liga Champions 4 November 2025, 16:06
 - 
    
Eliano Reijnders, Mesin Serbabisa Persib Bandung di Tangan Bojan Hodak
Bola Indonesia 4 November 2025, 15:47
 - 
    
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: PSG vs Bayern Munchen
Bolatainment 4 November 2025, 15:38
 - 
    
Napoli Ingin Memulihkan Wibawa, Frankfurt Bertekad Memperbaiki Performa
Liga Champions 4 November 2025, 15:36
 - 
    
Liverpool Siap Tiru Rekor Juventus Hadapi Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 4 November 2025, 15:32
 - 
    
Pesan Bijak Andres Iniesta untuk Lamine Yamal yang Masih 18 Tahun
Liga Spanyol 4 November 2025, 15:14
 - 
    
Catatan Panjang Slavia Praha, Laju Kencang Arsenal
Liga Champions 4 November 2025, 15:03
 - 
    
Piala Dunia U-17 2025: Indonesia U-17 Bidik Start Sempurna Saat Jumpa Zambia
Tim Nasional 4 November 2025, 14:59
 
LATEST EDITORIAL
- 
    
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20
 - 
    
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
 - 
    
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
 






