Prediksi Piala AFF: Laos Vs Indonesia 12 Desember 2021
Asad Arifin | 11 Desember 2021 17:57
Bola.net - Timnas Indonesia akan memainkan laga keduanya di Grup B Piala AFF 2020. Skuad Garuda bakal berjumpa Timnas Laos pada duel yang digelar di Bishan Stadium, Minggu (11/12/2021) petang WIB.
Semua pertandingan Piala AFF bisa disaksikan lewat live streaming di Vidio.
Timnas Indonesia menang dengan skor 4-2 atas Kamboja pada laga pertamanya di Piala AFF 2020. Walau menang, Shin Tae-yong punya banyak pekerjaan yang harus diperbaiki saat berjumpa Laos.
Lini belakang Timnas Indonesia masih rapuh. Tapi, Shin Tae-yong tampak sangat yakin Indonesia bakal menang atas Laos. Sebab, pelatih asal Korea Selatan itu menganggap Laos sebagai tim lemah.
"Sebenarnya kalau mau jujur, Laos adalah tim yang sangat lemah di grup ini. Laos jadi yang sangat banyak kemasukan gol di grup ini dan juga secara kemampuan pemain mereka kurang baik juga," kata Shin Tae-yong.
"Pasti kami bisa mendapatkan kemenangan dari Laos. Akan tetapi, tetap fokus pada pertandingan agar pemain bisa lebih kerja keras di dalam lapangan," tegas pelatih asal Korea Selatan itu.
Laos Belum Menyerah

Laos menelan dua kekalahan pada laga Grup B Piala AFF 2020. Laos kalah dengan skor 2-0 dari Vietnam pada laga pertama. Selanjutnya, Laos kalah dengan skor telak 4-0 saat berjumpa Malaysia.
Walau meraih hasil buruk pada dua laga awal, penyerang Billy Ketkeophomphone memastikan timnya belum putus asa. "Saya kecewa dengan hasil ini (setelah kalah telak 0-4 dari Malaysia), akan tetapi kami akan berjuang lagi, dan lagi," tulis Billy
Sementara, pelatih V. Selvaraj memberi pujian atas aksi yang ditampilkan Timnas Indonesia di Piala AFF. Pria 52 tahun itu mengakui kualitas pemain Timnas Indonesia dan itu tampak pada laga melawan Kamboja.
"Saya melihat permainan mereka saat melawan Kamboja. Mereka memiliki skuad yang bagus, penuh dengan energi, mereka terus menekan sepanjang pertandingan, bermain penuh percaya diri, dan memiliki pemain dengan kualitas individu yang baik," kata V. Selvaraj.
5 Pertemuan Terakhir
28/11/14 Indonesia 5 - 1 Laos
25/11/12 Indonesia 2 - 2 Laos
04/12/10 Laos 0 - 6 Indonesia
13/01/07 Indonesia 3 - 1 Laos
13/01/07 Indonesia 3 - 1 Laos
Perkiraan Susunan Pemain
Laos (5-4-1): Souvannasangso; Phomsavanh, Siphongphan, Saitaifah, Inthavong, Chanhthalangsy; Vongchiengkham, Khochalern, Phetphakdy, Bounkong; Ketkeophomphone.
Pelatih: V. Selvaraj
Timnas Indonesia (4-1-4-1): Syahrul Fadil; Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, Fachruddin Aryanto, Edo Febriansyah; Rachmat Irianto; Witan Sulaeman, Evan Dimas, Ricky Kambuaya, Irfan Jaya; Kushedya Yudo.
Pelatih: Shin Tae-yong
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Jadwal Siaran Langsung Piala AFF 2020 di iNews TV Hari Ini, Sabtu 11 Desember 2021
- Piala AFF 2020: Shin Tae-yong Minta Timnas Indonesia Cetak Banyak Gol Lawan Laos
- Piala AFF 2020: Sudah Kalah 2 Kali, Striker Laos Siap Berjuang Lawan Timnas Indonesia
- Jadwal Fase Grup Piala AFF 2020, 5-19 Desember 2021
- Piala AFF 2020: Pelatih Laos Hanya Bisa Memuji Timnas Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
Tim Nasional 18 Januari 2026, 07:30
-
Hasil PSG vs LOSC: Verdonk Absen, Lille Remuk di Parc des Princes
Liga Eropa Lain 17 Januari 2026, 05:27
-
Serba-Serbi ASEAN Hyundai Cup 2026: Hasil Undian Sampai Jadwal Timnas Indonesia
Tim Nasional 16 Januari 2026, 10:57
-
Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF 2026
Tim Nasional 15 Januari 2026, 20:56
LATEST UPDATE
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







