Prediksi SEA Games 2023: Filipina vs Kamboja 2 Mei 2023
Asad Arifin | 2 Mei 2023 13:52
Bola.net - Timnas Filipina U-22 akan berjumpa Timnas Kamboja U-22 pada matchday kedua Grup A SEA Games 2023 di Olympic Stadium Phnom Penh, Selasa 2 Mei 2023. Laga antara Filipina vs Kamboja akan disiarkan di iNews TV mulai pukul 19.00 WIB.
Kamboja, sang tuan rumah, memulai kiprah di SEA Games 2023 dengan sangat apik. Tim racikan duet pelatih Ryu Hirose dan Keisuke Honda itu menang dengan skor 4-0 atas Timor Leste pada matchday pertama.
Chou Sinti menjadi pemain yang patut untuk dinantikan aksinya. Sebab, pemain dengan dua caps bersama Kamboja level senior itu tampil tajam. Chou Sinti mencetak dua gol ke gawang Timor Leste.
Berbeda dengan Kamboja, Filipina kalah dengan skor 3-0 dari Indonesia pada matchday pertama Grup A. Meskipun kalah, Filipina tampil cukup sulit. Ketiga gol yang bersarang di gawang mereka terjadi pada menit-menit akhir setiap babak.
Perkiraan Susunan Pemain

Kamboja (4-4-2): Kimhuy Hul; Sinti Chou, Chanchav Choun, Sokmeng Chea, Bunchhai Taing; Nava Soeuth, Ryna Ky, Sa Ty; Vang Davin, Sovann Makara Sin, Chanthea Sieng.
Pelatih: Ryu Hirose dan Keisuke Honda
Filipina (4-2-3-1): Quincy Kammeraad; David Setters, Noah Leddel, Santi Rublico, Yrick Gallantes; Kamil Amirul, Gavin Muens; Pocholo Bugas, Jacob Pena, Dennis Chung; Andres Aldeguer.
Pelatih: Rob Gier
Prediksi Skor
Kamboja tentu diunggulkan untuk menang. Kamboja punya dukungan penuh dari fans mereka. Pada matchday pertama, ada 29 ribu penonton yang hadir di Olympic Stadium Phnom Penh. Mereka tentu tak ingin malu di kandang.
Filipina punya potensi untuk mengejutkan. Mereka bisa bertahan dengan baik. Hanya saja, ketahanan fisik mereka tak cukup bagus. Pasukan Rob Gier juga perlu lebih efisien ketika membangun serangan.
Prediksi skor: Kamboja 3-0 Filipina.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming
Filipina vs Kamboja
Stadion Olympic, Phnom Penh
Selasa, 2 Mei 2023
19.00 malam WIB
Siaran langsung: iNews TV
Live streaming: RCTI+
Link streaming: https://www.rctiplus.com/tv/inews
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Prediksi SEA Games 2023: Myanmar vs Timor Leste 2 Mei 2023
- Jelang Hadapi Myanmar, Timnas Indonesia U-22 Fokus Asah Build Up Serangan dan Finishing
- Terakhir Kali Jumpa di SEA Games, Timnas Indonesia Sukses Pecundangi Myanmar 3-1
- Jadwal Lengkap Bulu Tangkis SEA Games 2023 Kamboja
- Update Klasemen Medali SEA Games 2023 Kamboja
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






