Reaksi Menpora Atas Keputusan Timnas Indonesia Mundur dari Piala AFF U-23
Asad Arifin | 11 Februari 2022 11:40
Bola.net - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali mengomentari keputusan PSSI mundur dari gelaran Piala AFF U-23 2022. Amali memahami langkah yang diambil federasi sepak bola Indonesia.
PSSI memutuskan untuk mundur dari gelaran Piala AFF U-23 karena banyaknya pemain yang terpapar Covid-19. Sementara turnamen tersebut akan bergulir pada 14 sampai 26 Februari mendatang.
”Kita tidak boleh memaksakan diri di tengah situasi seperti ini. Itu adalah kejadian di luar kehendak pelatih, federasi, apalagi pemerintah,” katanya seperti dilansir laman resmi Kemenpora, Jumat (11/02/2022).
Sejauh ini ada total 7 pemain yang terpapar Covid-19, mereka adalah Ronaldo Kwateh, Muhammad Ferrari, Braif Fatari, Taufik Hidayat, Irfan Jauhari, Ahmad Figo Ramadhani, dan Cahya Supriyadi.
Empat pemain lainnya yakni Marselino Ferdinan, Muhammad Kanu, Alfeandra Dewangga dan Genta Alparedo menunggu masa inkubasi. Serta tiga pemain dibekap cedera yakni Ramai Rumakiek, Gunansar Mandowen dan Muhammad Iqbal.
Scroll ke bawah untukk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Fokus Pemulihan Pemain
Karena itu, Amali meminta induk sepak bola Indonesia untuk lebih fokus pada pemulihan dan penyembuhan pemain yang terpapar Covid-19. Dengan harapan mereka bisa pulih.
”Saya berharap supaya PSSI bisa fokus untuk penyembuhan para pemain yang terpapar,” imbuh pria asal Gorontalo tersebut.
Namun, Amali meyakini para pemain bisa cepat sembuh. Dia merujuk pada gelaran POM XX di Papua beberapa waktu lalu, para atlet punya masa recovery cepat.
”Karena para atlet sesungguhnya pinya kebugaran fisik yang bagus. Apalagi mereka semuanya sudah divaksin. Semoga kondisi mereka segera pulih,” harap Amali.
Singgung BRI Liga 1
Lebih lanjut, Amali juga menyinggung gelaran BRI Liga 1 2021/2022 yang juga dihantam badai Covid-19. Dia memasrahkan sepenuhnya kepada PSSI dan PT. Liga Indonesia Baru terkait kelanjutannya.
”Beberapa waktu lalu untuk kompetisi bola basket sudah diputuskan oleh PERBASI dan IBL untuk dihentikan sementara,” Amali menambahkan.
”Tentu kondisi kompetisi masing-masing cabor yang paling mengetahui adalah pimpinan cabor itu dan pengelola kompetisi masing-masing,” tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Timnas Indonesia Batal Berlaga di Piala AFF U-23, Ini Kata Dirtek PSSI Indra Sjafri
- Timnas Indonesia Batal Tampil di Piala AFF U-23 karena Usulan dari Shin Tae-yong
- Timnas Indonesia U-23 Batal Tampil di Piala AFF U-23, Begini Respon Tim Pelatih
- Curahan Hati Pemain Timnas Indonesia U-23 Setelah Batal Tampil di Piala AFF U-23 2022
- Kronologi Timnas Indonesia Batal ke Piala AFF U-23: Dimulai dari TC yang Acakadut!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





