Shin Tae-yong Akan Sarankan Pemain Timnas Indonesia U-20 Main di Luar Negeri Setelah Piala Dunia U-20 2023
Aga Deta | 4 Maret 2023 14:16
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong bakal menyarankan anak asuhnya untuk bermain di luar negeri. Namun, masukan itu baru akan diberikan setelah Piala Dunia U-20 2023.
Piala Dunia U-20 2023 akan digelar di Indonesia pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023. Dalam ajang bergengsi itu, pasti akan terlihat siapa saja pemain Timnas Indonesia U-22 yang layak bermain di luar negeri.
"Mungkin bisa dicek sampai Piala Dunia U-20 soal siapa pemain Timnas Indonesia U-20 yang pantas main di luar negeri. Nanti akan diberikan saran juga jika memang diperlukan," ujar Shin Tae-yong.
Saat ini, tim asuhan Shin Tae-yong sedang berjuang di Piala Asia U-20 2023. Skuad Garuda Muda tergabung dalam Grup A bersama Uzbekistan, Irak, dan Suriah.
Kalah Pada Laga Pertama Piala Asia U-20
Pada laga pertama Grup A, Timnas Indonesia U-20 kalah 0-2 dari Irak di Stadion Lokomotiv Tashkent, Uzbekistan, Rabu (1/3). Selanjutnya, Skuad Garuda Muda akan menghadapi Suriah di venue yang sama, Sabtu (4/3) malam WIB.
"Karena kami kalah melawan Irak di pertandingan pertama, jadi saya gelar pertemuan terus ya agar para pemain bisa lebih mempersiapkan pertandingan berikutnya supaya lebih baik," tutur Shin Tae-yong.
"Saya juga minta para pemain bisa lebih berani dan percaya diri daripada sebelumnya. Pastinya pertandingan nanti harus bisa lebih baik daripada sebelumnya," imbuh pelatih berusia 52 tahun ini.
Daftar Pemain Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023
• Kiper: Cahya Supriadi, Daffa Fasya, Aditya Arya Nugraha
• Bek: Sulthan Zaky, Marcell Januar, Muhammad Ferarri, Kakang Rudianto, Frengky Missa
• Gelandang: Brandon Scheunemann, Ferdiansyah Cecep, Arkhan Fikri, Resa Aditya, Achmad Maulana Syarif, Dimas Juliono, Robi Darwis, Dony Tri Pamungkas, Alfriyanto Nico, Hugo Samir, Dzaky Asraf
• Penyerang: Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh, Rabbani Tasnim, Ginanjar Wahyu
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Siasat Timnas Indonesia U-20 untuk Kalahkan Suriah di Piala Asia U-20 2023: Main Lepas
- 3 Pemain Kreatif Timnas Indonesia untuk Bongkar Pertahanan Suriah di Piala Asia U-20 2023
- 4 Pemain Andalan Timnas Indonesia untuk Kalahkan Suriah di Piala Asia U-20 2023
- Rekor Pertemuan Timnas Indonesia Vs Suriah, Pernah Kena Bantai 0-7
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Piala Asia U-20 2023
- Jadwal Siaran Langsung Suriah vs Timnas Indonesia U-20 di RCTI Hari Ini, Sabtu 4 Maret 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









