Tergabung di Grup D Piala Asia 2023, Indonesia Disebut Masuk Grup Neraka
Richard Andreas | 12 Mei 2023 03:31
Bola.net - Koordinator Save Our Soccer (SOS), Akmal Marhali, menyoroti hasil drawing Piala Asia 2023 yang menempatkan Indonesia di Grup D. Menurutnya, Grup D merupakan grup berat bagi Skuad Garuda, julukan Timnas Indonesia.
"Lawan-lawan yang dihadapi Indonesia di Grup D adalah tim-tim yang peringkatnya di atas peringkat 100 dunia. Bisa dibilang grup ini sangat berat," kata Akmal, kepada Bola.net.
"Jepang berada di peringkat ke-20. Irak berada di peringkat 67. Sementara, Vietnam berada di peringkat 95," sambungnya.
Indonesia sendiri menempati Grup D Piala Asia 2023. Skuad Garuda berada satu grup bersama dengan Irak, Jepang, dan Vietnam.
Gelaran ini akan dihelat di Qatar, 12 Januari sampai 10 Februari 2024 mendatang.
Sepanjang sejarah ajang ini, Indonesia sempat empat kali berlaga di Piala Asia. Namun, dalam perjalanan mereka pada Piala Asia 1996, 2000, 2004, dan 2007, Indonesia hanya sampai di babak grup.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Sayangkan Tak Bertemu Korsel
Akmal sendiri menyayangkan Indonesia tidak satu grup dengan Korea Selatan. Padahal, jika bertemu dengan Korea Selatan, pelatih Indonesia, Shin Tae Yong, bakal bereuni dengan tim yang pernah ditanganinya.
"Sebetulnya, pertemuan Indonesia dan Korea Selatan sangat ditunggu-tunggu," tutur Akmal.
"Shin Tae Yong akan bertemu negaranya, tim yang pernah ia bawa tampil di Piala Dunia dan mengalahkan Jerman," ia menambahkan.
(Dendy Gandakusumah/Bola.net)
Jangan lewatkan ya, Bolaneters!
- Erick Thohir Sanjung Vietnam yang Jadi Lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
- Masuk Grup Neraka di Piala Asia 2023, Ini Dia Senjata-Senjata Timnas Indonesia
- Indonesia Masuk Grup Berat di Piala Asia 2023, Netizen: Asnawi Siap Matikan Mitoma, Jerman Gua Pulan
- Masuk Grup Neraka, Timnas Indonesia Dituntut Lebih Termotivasi Menyiapkan Diri
- Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Masuk Grup D Piala Asia 2023: Level Jepang Elite Dunia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
Tim Nasional 18 Januari 2026, 07:30
-
Hasil PSG vs LOSC: Verdonk Absen, Lille Remuk di Parc des Princes
Liga Eropa Lain 17 Januari 2026, 05:27
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








