Timnas Indonesia Masuk Grup Neraka di Piala AFF 2020, Shin Tae-Yong: Ini Undian yang Menarik
Serafin Unus Pasi | 21 September 2021 17:31
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengomentari hasil drawing babak penyisihan grup Piala AFF 2020. Juru taktik asal Korea Selatan ini menyambut baik hasil undiannya.
Drawing yang digelar secara virtual pada hari ini, Selasa (21/9/2021), menempatkan Timnas Indonesia di Grup B. Lawan-lawan yang bakal dihadapi skuad Garuda yaitu Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos.
Dua lawan yang disebutkan pertama menarik perhatian Shin Tae-yong. Sebab, kedua negara tersebut dinilainya sangat bagus.
“Berada di Grup B bersama Vietnam dan Malaysia sangat menarik bagi saya. Mereka tim yang kuat, namun kami akan berjuang keras demi meraih kemenangan di setiap laga," ujar Shin Tae-yong, disadur dari laman PSSI.
"Kami akan melakukan persiapan dengan baik,” kata pelatih berusia 53 tahun ini.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Optimistis Lolos
Sementara itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi mengaku optimistis Timnas Indonesia bisa melaju ke babak berikutnya. Oleh sebab itu, induk sepak bola di Tanah Air tersebut akan menyiapkan tim sebaik mungkin.
“Kami yakin Indonesia dapat lolos ke fase selanjutnya dari penyisihan Grup B ini," tutur Yunus.
"PSSI tentu akan mempersiapkan tim nasional dengan baik dan dukungan penuh dari pelatih Shin Tae-yong demi meraih prestasi di ajang tersebut,” imbuhnya.
Adapun pada edisi sebelumnya, Timnas Indonesia gagal melaju ke babak semifinal. Ketika itu, skuad Garuda tergabung dalam Grup B bersama Thailand, Filipina, Singapura, dan Timor Leste.
Hasil Lengkap Drawing
Grup A
- Thailand
- Myanmar
- Filipina
- Singapura
- Timor Leste/Brunei Darussalam
Grup B
- Vietnam
- Malaysia
- Indonesia
- Kamboja
- Laos
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Hasil Drawing Piala AFF 2020: Deja Vu Timnas Indonesia, Apa ya?
- Reaksi Fans Hasil Undian Grup Piala AFF 2020: Trauma Vietnam, Awas Dibantai, Big Match vs Laos
- Hasil Drawing Piala AFF 2020, Indonesia Satu Grup dengan Malaysia dan Vietnam
- Siapa Lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020? Saksikan Drawing Piala AFF di Vidio
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





