Update Kondisi Timnas Indonesia U-16 Jelang Lawan Singapura: Menang Harga Mati
Serafin Unus Pasi | 2 Agustus 2022 20:39
Bola.net - Penggawa Timnas Indonesia U-16, Muhammad Narendra Tegar Islami mengungkapkan kesiapan timnya jelang laga kontra Singapura. Ia menegaskan, Skuad Garuda Asia sudah siap tempur demi meraih kemenangan.
Timnas Indonesia U-16 akan bersua Singapura pada matchday kedua Grup A Piala AFF U-16 2022. Duel tersebut bakal digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Rabu (3/8).
Tiga hari sebelum laga tersebut, Timnas Indonesia U-16 menghadapi Filipina, di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Hasilnya, Skuad Garuda Asia menang 2-0.
"Persiapan cukup bagus, kami tadi evaluasi dari laga pertama melawan Filipina," ujar Narendra, disadur dari laman PSSI, Selasa (2/8).
"Banyak yang harus diperbaiki lagi, namun kami siap untuk memenangkan kembali laga kedua," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Huni Peringkat 2
Kemenangan atas Filipina membuat pasukan Bima Sakti Tukiman itu kini menempati urutan kedua klasemen sementara Grup A Piala AFF U-16 2022 dengan mengantungi tiga poin.
Poin yang dimiliki Timnas Indonesia U-16 sama dengan Vietnam, sang pemuncak klasemen sementara. Skuad Garuda Asia kalah selisih gol dari Vietnam yang pada matchday pertama berhasil membantai Singapura 5-1.
Di bawah Timnas Indonesia U-16 ada Filipina yang belum mengumpulkan satu poin pun. Lalu Singapura yang menghuni dasar klasemen tanpa angka.
Hasil dan Jadwal Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022
• Timnas Indonesia U-16 2-0 Filipina
Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (31/7), Pukul 20.00 WIB
• Singapura Vs Timnas Indonesia U-16
Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (3/8), Pukul 20.00 WIB
• Timnas Indonesia U-16 Vs Vietnam
Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (6/8), Pukul 20.00 WIB
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





