3 Catatan Menarik yang Tercipta dari Laga Liga Europa Tadi Malam: MU Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan pada 2022
Aga Deta | 28 Oktober 2022 11:18
Bola.net - Matchday 5 Liga Europa 2022/2023 sudah selesai digelar pada Kamis malam atau Jumat (28/10/2022) dini hari WIB. Ada sejumlah fakta menarik yang tercipta usai laga-laga tersebut.
MU sukses meraih kemenangan 3-0 atas Sheriff Tiraspol di Old Trafford. Diogo Dalot mencetak gol pertama, disusul Marcus Rashford dan Cristiano Ronaldo pada babak kedua.
Sementara itu, Arsenal harus pulang dari Eindhoven dengan tangan hampa usai digilas PSV dua gol tanpa balas. Luuk de Jong dkk. juga berhasil memberikan kekalahan perdana buat The Gunners di kompetisi Eropa.
Berikut ini tiga fakta dan rekor yang tersaji pada matchday 5 Liga Europa 2022/2023:
7 Laga Tanpa Kekalahan
Berkat kemenangan atas Sheriff, MU sukses memperpanjang catatan tanpa kekalahan sebanyak tujuh pertandingan. Ini adalah hasil termulus Setan Merah pada 2022.
MU memenangi lima laga di antaranya, sementara dua lainnya berakhir imbang.
Cody Gakpo Lewati Messi
Pemain muda PSV, Cody Gakpo, kini menjadi pemain kedua di bawah Erling Haaland yang paling banyak terlibat dalam proses gol, baik itu mencetak gol maupun assist.
Hebatnya, sebanyak 23 goal involvement Gakpo melewati torehan Lionel Messi.
Ruud van Nistelrooy Sang Mimpi Buruk Arsenal
Pelatih PSV, Ruud van Nistelrooy kembali jadi momok buat Arsenal, kali ini sebagai juru taktik. Kemenangan 2-0 membuat raksasa Liga Belanda itu jadi klub kedua yang sukses mengalahkan The Gunners musim ini.
Selain PSV, klub lain yang sanggup menggilas Arsenal adalah tak lain dan tak bukan adalah MU, bekas klub Nistelrooy.
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa 2022/2023
Kamis, 27 Oktober 2022
PSV Eindhoven vs Arsenal 2-0
FC Zurich vs Bodo/Glimt 2-1
AEK Larnaca vs Dynamo Kiev 3-3
Fenerbahce vs Rennes 3-3
Ludogorets Razgrad vs Real Betis 0-1
Union Berlin vs Braga 1-0
Malmo vs Union St Gilloise 0-2
Lazio vs Midtjylland 2-1
Jumat, 28 Oktober 2022
HJK Helsinki vs AS Roma 1-2
Manchester United vs Sheriff Tiraspol 3-0
Omonia Nicosia vs Real Sociedad 0-2
Sturm Graz vs Feyenoord 1-0
Freiburg vs Olympiakos 1-1
Nantes vs Qarabag 0-4
Red Star vs Trabzonspor 2-1
Ferencvaros vs Monaco 1-1
Disadur dari: Bola.com/Penulis Gregah Nurikhsani
Published: 28/10/2022
Baca Juga:
- 4 Penyebab Liverpool Terseok-Seok di EPL Musim Ini
- Barcelona Perpanjang Rekor Buruk saat Bersua Bayern Munchen
- 2 Pelatih yang Ciptakan Rekor di Liga Champions Musim Ini: Salah Satunya Jurgen Klopp
- 8 Rekor yang Tercipta pada Hari Pertama Matchday 5 Liga Champions: Messi 3 Rekor Sekaligus
- 5 Fakta Menarik dari Matchday Kelima Fase Grup Liga Champions: Kekalahan Pertama Real Madrid
- 3 Rekor Buruk Juventus Setelah Tersingkir dari Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Ingin Angkut Rafael Leao, AC Milan: Monggo!
Liga Inggris 30 Januari 2026, 15:30
-
Roberto De Zerbi Ajukan Resign dari Marseille, Demi Latih MU?
Liga Inggris 30 Januari 2026, 14:52
-
Cari Winger Baru, MU Bakal Bajak Pemain Chelsea Ini?
Liga Inggris 30 Januari 2026, 14:35
-
Manchester United Pertimbangkan Angkut Pemain Everton Ini?
Liga Inggris 30 Januari 2026, 14:23
-
Seriusan? Real Madrid Ingin Boyong Pemain Manchester United Ini di Musim Panas Nanti
Liga Inggris 30 Januari 2026, 12:05
LATEST UPDATE
-
Prediksi Liverpool vs Newcastle 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Elche vs Barcelona 1 Februari 2026
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 00:59
-
Proliga 2026: Jakarta Pertamina Enduro Bangkit di Saat Tepat, Medan Falcons Jadi Korban
Voli 30 Januari 2026, 22:47
-
Negosiasi Transfer Marcus Rashford: Barcelona Ajukan Opsi Lain ke MU
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Bhayangkara FC 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:43
-
Presiden Barcelona Amankan Dua Pemain La Masia: Tidak Dilepas!
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi BRI Super League: Persis vs Persib 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:39
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSBS Biak 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:33
-
Setelah Kalah Memalukan, Real Madrid Akui Masalah di Lini Tengah
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 18:13
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30






