Jadwal Siaran Langsung Semifinal Liga Europa di SCTV Hari Ini, Jumat 12 Mei 2023
Ari Prayoga | 11 Mei 2023 13:35
Bola.net - Jadwal siaran langsung semifinal Liga Europa 2022/2023 di SCTV hari ini, Jumat 12 Mei 2023. Siaran langsung semifinal leg pertama hari ini adalah Juventus vs Sevilla.
Juventus akan menjadi tuan rumah bagi Sevilla pada leg pertama semifinal Liga Europa, Jumat 12 Mei 2023 di Allianz Stadium. Duel Juve vs Sevilla akan dimainkan mulai pukul 02.00 WIB, siaran langsung di SCTV.
Juventus tengah percaya diri seiring dua kemenangan beruntun mereka di Serie A. Setelah menaklukkan Lecce 2-1, pasukan Massimiliano Allegri mengalahkan tuan rumah Atalanta 2-0 lewat gol-gol Samuel Iling-Junior dan Dusan Vlahovic akhir pekan kemarin.
Juventus berada dalam momentum yang bagus. Mereka perlu memanfaatkannya untuk meraih hasil terbaik dalam laga leg pertama kontra Sevilla di Turin nanti. Mereka membutuhkan modal bagus sebelum ganti bertandang ke Ramon Sanchez Pizjuan seminggu berselang.
Sebab, main tandang melawan Sevilla di Liga Europa adalah pekerjaan yang sangat berat. Di Pizjuan musim ini, Sevilla sudah meremukkan PSV 3-0, Fenerbahce 2-0, dan Manchester United 3-0.
AS Roma vs Bayer Leverkusen

AS Roma akan menjamu Bayer Leverkusen dalam laga leg pertama semifinal Liga Europa 2022/2023. Laga di Olimpico ini bakal digelar pada Jumat (12/5/2023) mulai pukul 02.00 WIB.
Setelah membawa Roma menjadi kampiun UEFA Conference League musim lalu, kini Jose Mourinho membidik gelar di Liga Europa. Selangkah lagi, pasukan Mourinho bakal mencapai final. Kali ini, Leverkusen, yang dipegang mantan pemain Mourinho di Real Madrid, Xabi Alonso, yang akan menjadi lawan mereka.
Berkaca pada performa, di mana Roma selalu gagal menang dalam empat laga terakhir, Leverkusen pantas diperhitungkan. Sebab, Leverkusen cuma menelan satu kekalahan dalam 15 pertandingan teraktual.
Daftar Tim Lolos Semifinal

Berikut daftar tim lolos semifinal Liga Europa 2022/2023 selengkapnya:
- Juventus
- Sevilla
- AS Roma
- Bayer Leverkusen
Jadwal Liga Europa di SCTV Hari Ini

Juventus vs Sevilla
Allianz Stadium
Jumat, 12 Mei 2023
02:00 dini hari WIB
Siaran langsung: SCTV
Live streaming: Vidio
Link live streaming: Klik di sini
Jadwal Liga Europa di Moji Hari Ini

AS Roma vs Bayer Leverkusen
Olimpico
Jumat, 12 Mei 2023
02:00 dini hari WIB
Siaran langsung: Moji, Champions TV 1
Live streaming: Vidio
Link live streaming: Klik di sini
Jadwal Leg Pertama

Jumat, 12 Mei 2023
- 02:00 WIB - AS Roma vs Bayer Leverkusen - Moji, Champions TV 1, Vidio
- 02:00 WIB - Juventus vs Sevilla - SCTV, Vidio
Jadwal Leg Kedua

Jumat, 19 Mei 2023
- 02:00 WIB - Bayer Leverkusen vs AS Roma - Moji, Champions TV 1, Vidio
- 02:00 WIB - Sevilla vs Juventus - SCTV, Vidio
Top Skor Liga Europa

6 gol
Marcus Rashford (Manchester United)
Victor Boniface (Union SG)
5 gol
Santiago Gimenez (Feyenoord)
4 gol
Angel Di Maria (Juventus)
Robin Knoche (Union Berlin)
Vitinha (Braga)
Wissam Ben Yedder (AS Monaco)
3 gol
Anastasios Bakasetas (Trabzonspor)
Cody Gakpo (PSV)
Luca Pellegrini (Roma)
Rick (Ludogorets)
Gustav Isaksen (Midtjylland)
Michael Gregoritsch (Freiburg)
Martin Terrier (Rennes)
Joey Veerman (PSV).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











