Lawan AC Milan, Siapa yang Akan Jadi Kiper Manchester United?
Serafin Unus Pasi | 16 Maret 2021 20:30
Bola.net - Legenda Manchester United, Denis Irwin mengaku antusias melihat skuat yang akan diturunkan Ole Gunnar Solskjaer melawan AC Milan. Ia menilai dua kiper top akan berebut satu tempat di laga itu.
Tengah pekan ini Manchester United akan bertandang ke San Siro. Mereka akan menghadapi AC Milan di leg kedua babak 16 besar Liga Europa.
Pada laga ini Dean Henderson dijagokan untuk kembali menjadi starter. Namun Solskjaer mengonfirmasi bahwa David De Gea sudah kembali dari Spanyol dan berpotensi turun di laga ini.
Irwin mengaku antusias melihat kiper mana yang akan turun membela MU di Laga ini. "Saya rasa situasi ini akan menarik untuk ditunggu," ujar Irwin kepada MUTV.
Baca komentar lengkap mantan bek MU itu di bawah ini.
Performa Apik
Menurut Irwin, Henderson bermain dengan bagus selama De Gea absen. Sehingga ia menilai kiper muda itu layak menjadi starter di laga ini.
"Dean sebenarnya tidak melakukan banyak hal saat pertandingan kemarin [vs West Ham]. Dia sudah tidak kebobolan di beberapa pertandingan yang ia mainkan, dan saya yakin ia senang akan catatan itu,"
"Di pekan ini United akan bermain di dua pertandingan dalam jarak tiga hari. Jadi semua tergantung pada Ole nanti,"
Persaingan Bagus
Irwin sendiri mengaku senang melihat ada persaingan untuk posisi kiper utama MU saat ini. Ia menilai persaingan ini akan membantu kedua kiper untuk berada di level tertinggi.
"Saya tidak tahu siapa yang akan dimainkan nanti. Dean sejauh ini belum membuat kesalahan dan David sudah kembali dari Spanyol. Kita lihat beberapa hari ke depan siapa yang akan bermain,"
"Namun saya rasa untuk jangka panjang, situasi ini bagus untuk Ole. Adanya kompetisi untuk satu posisi akan membantu tim ini," ujarnya.
Tambahan Tenaga
De Gea bukan satu-satunya amunisi tambahan bagi MU jelang laga kontra Milan.
Beberapa pemain seperti Edinson Cavani, Anthony Martial, Paul Pogba dan Donny van de Beek juga dilaporkan sudah fit untuk bermain di laga ini.
(MUTV)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Pilih Pemain Real Madrid Ini Sebagai Penerus Casemiro?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:01
-
Waduh! Jamu MU, Satu Pemain Kunci Arsenal Ini bakal Absen?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 16:51
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 24-27 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 16:47
-
Saingi Liverpool, MU Juga Kejar Bintang Tottenham Ini
Liga Inggris 23 Januari 2026, 16:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Milan 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:29
-
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:08
-
Prediksi Arsenal vs Man United 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 22:12
-
Proliga 2026: Kalahkan Medan Falcons, Livin Mandiri Raih Kemenangan Perdana
Voli 23 Januari 2026, 21:59
-
Prediksi Barcelona vs Oviedo 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 21:55
-
Prediksi Crystal Palace vs Chelsea 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:48
-
Liverpool Mengintai, Thomas Frank Tegaskan Micky van de Ven Milik Tottenham
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:24
-
Prediksi Villarreal vs Real Madrid 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 20:05
-
Prediksi Bournemouth vs Liverpool 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Inter vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 23 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Persik Kediri 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 19:38
-
Prediksi Man City vs Wolves 24 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 18:28
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



