Lawan Frankfurt, Spalletti Minta Inter Fokus
Aga Deta | 14 Maret 2019 10:54
Bola.net - - Inter Milan akan menjamu Eintracht Frankfurt pada leg kedua babak 16 besar Liga Europa 2018/19, Jumat (15/3). Luciano Spalletti pun menggarisbawahi pentingnya pertandingan ini.
Inter gagal meraih kemenangan pada leg pertama di Jerman. Sebab, mereka hanya mampu bermain imbang tanpa gol di kandang Frankfurt.
Kini Samir Handanovic dan kolega bertekad meraih kemenangan saat menerima kunjungan Frankfurt di Giuseppe Meazza. Pasalnya, hanya kemenangan yang bisa membuat mereka melaju ke perempat final.
Inter punya modal yang bagus sebelum berjumpa dengan Frankfurt. Mereka menang 2-0 saat menjamu SPAL di Serie A pada akhir pekan kemarin.
Harus Fokus
Inter tentu saja punya kans yang besar untuk meraih kemenangan di depan pendukungnya sendiri. Namun, Spalletti mengingatkan agar timnya fokus saat berjumpa wakil Jerman tersebut.
“Kami harus fokus kepada pertandingan yang sudah ada di hadapan kami ini dibandingkan dengan pertandingan di liga," kata Spalletti di laman resmi Inter.
"Ini adalah babak knockout, sehingga saya mengharapkan sesuatu yang hebat, dengan penampilan yang lebih baik dalam tingkat individu. Para pemain harus menyadari bahwa ini adalah momen krusial."
Kondisi Inter
Kekuatan Inter sedikit timpang karena beberapa pemainnya mengalami cedera dan terkena suspensi. Spalletti pun memberikan kondisi terkini soal kebugaran timnya.
“Kondisi Keita bagus, Brozovic juga dipanggil ke skuat namun akan berada di bangku cadangan. Borja Valero akan bermain seperti biasanya," lanjutnya.
Berharap dengan Perisic
Ivan Perisic merupakan salah satu pemain ofensif terbaik di skuat Inter saat ini dengan absennya Lautaro Martinez dan Mauro Icardi. Spalletti pun berharap banyak dari sang pemain.
"Kami berharap Perisic dapat kembali ke performa terbaiknya setelah beristirahat beberapa hari. Ia merupakan pemain penting bagi kami," kata Spalletti.
"Ia diberkahi dengan berbagai kualitas, baik itu kebugaran, fisik atau kemampuan melewati lawan. Kontribusinya menjadi kunci, sama seperti pemain lainnya."
Video Pilihan
Berita video Time Out kali ini membahas 5 pemain termuda Manchester United yang melakoni laga debut di Premier League.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Udinese vs Inter: Lautaro Martinez
Liga Italia 18 Januari 2026, 01:42
-
Hasil Udinese vs Inter: Gol Lautaro Martinez Bawa Nerrazurri Petik Poin Penuh
Liga Italia 17 Januari 2026, 23:00
-
Benarkah Juventus Membutuhkan Federico Chiesa?
Liga Italia 17 Januari 2026, 15:54
-
Live Streaming Udinese vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 17 Januari 2026, 14:00
-
Prediksi Udinese vs Inter 17 Januari 2026
Liga Italia 16 Januari 2026, 21:00
LATEST UPDATE
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



