Langkah Bank SumselBabel ke Grand Final Proliga 2019 Harus Terhambat
Aga Deta | 16 Februari 2019 15:23
Bola.net - - Langkah Palembang Bank SumselBabel ke Grand Final Proliga 2019 harus kembali terhambat. Pada laga kedua mereka pada putaran kedua Final Four, kontra Jakarta BNI 46, Dimas Saputra dan kawan-kawan harus menelan kekalahan.
Pada pertandingan yang dihelat di GOR Ken Arok Malang, Sabtu (16/02), Bank SumselBabel kalah dengan skor 3-1 (31-33, 25-21, 15-25, dan 18-25).
Dengan kekalahan ini, Bank SumselBabel masih tertahan di posisi dua klasemen sementara. Mereka mengumpulkan tujuh poin dari lima pertandingan.
Pada pertandingan terakhir, Bank SumselBabel akan menghadapi Surabaya Bhayangkara Samator. Pertandingan ini akan dihelat di GOR Ken Arok Malang, Minggu (17/02).
Sementara itu, BNI 46 kian kokoh di puncak klasemen. Osmel Camejo dan kawan-kawan meraih 14 poin dari lima pertandingan.
Bagaimana komentar pelatih kedua tim soal penampilan anak asuh mereka pada pertandingan ini? Simak selengkapnya di bawah ini.
Di Luar Ekspektasi
Pelatih Bank SumselBabel, Pascal Wilmar, mengaku kekalahan ini di luar dugaan mereka. Pasalnya, pada awal pertandingan ini, anak asuhnya sangat yakin bisa meraih kemenangan.
"Kami sempat overconfidence. Namun, ketika kami gagal memanfaatkan peluang, mental para pemain justru tambah drop," ujar Pascal.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa peluang timnya masih belum tertutup. Syaratnya, mereka harus bisa menang pada pertandingan terakhir mereka lawan Surabaya Bhayangkara Samator.
"Kami akan persiapkan diri untuk lawan Samator. Namun, kemungkinan, kami hanya akan pemulihan saja," kata Pascal.
"Saya optimistis karena penampilan kami pun sudah menunjukkan peningkatan,"tandasnya.
Kemenangan Tak Mudah
Sementara, Pelatih BNI 46, Samsul Jais, mengaku bahwa kemenangan timnya pada pertandingan ini tak akan mudah. Pasalnya, ada faktor psikis yang membayangi pertemuan antara anak asuhnya dan Bank SumselBabel.
Selain itu, menurut eks Pelatih Timnas Indonesia ini, anak asuhnya masih menunjukkan kelemahan. Hal tersebut tampak dari kesalahan-kesalahan anak asuhnya yang kerpa memberi poin cuma-cuma pada lawan.
"Ini yang harus segera kami evaluasi agar bisa tampil maksimal pada Grand Final di Yogyakarta," tandasnya.
Video Pilihan
Berita video pameran produk dari Acer pada turnamen Asia Pacific Predator League 2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Garuda Jaya Tunduk di Hadapan Palembang Bank Sumsel Babel
Voli 23 Februari 2025, 22:03
-
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Surabaya Samator Bungkam Palembang Bank Sumsel Babel
Voli 21 Februari 2025, 22:46
-
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Comeback, Bhayangkara Presisi Bekuk Sumsel Babel
Voli 24 Januari 2025, 23:34
LATEST UPDATE
-
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24
-
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29
-
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
-
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04
-
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58
-
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58
-
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04











