
Bola.net - - Pemain anyar AS Monaco, Cesc Fabregas mengakui Thierry Henry berpotensi jadi pelatih hebat dalam beberapa tahun ke depan. Fabregas sudah melihat langsung cara kerja Henry yang kini menangani Monaco.
Perjalanan karier Henry di dunia kepelatihan cukup mulus. Dia menghabiskan beberapa tahun sebagai asisten Roberto Martinez di timnas Belgia, Henry membantu penyerang-penyerang Belgia meningkatkan kemampuan mereka.
Lalu, pada pertengahan musim ini, Henry ditunjuk sebagai pengganti Leonardo Jardim sebagai bos Monaco. Dia mendapat tugas berat, Monaco tengah terpuruk di papan bawah klasemen sementara.
Kendati tugas Henry tak mudah, Fabregas percaya mantan pemain Arsenal itu bisa melakukannya. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Pemenang
Fabregas langsung menyukai cara Henry berpikir sebagai pelatih. Dia kembali mengingatkan bahwa Henry adalah seorang pemenang saat masih bermain, dan Fabregas melihat kualitas yang sama pada diri Henry saat ini.
"Saya suka dengan cara dia berpikir, satu hal soal Henry - dia adalah pelatih baru dan masih memulai kariernya, tapi dia adalah pemenang, dia adalah kompetitor, dan hal itu tak akan pernah bisa anda ambil darinya," buka Fabregas di Sky Sports.
"Karena itulah saya yakin kami [Monaco] berada di tangan yang tepat, karena dia ingin selalu bersaing, dia ingin terus menang, dan itu selalu membuat pemain merasa aman."
Sulit

Lebih lanjut, Fabregas jujur mengakui kepergiannya dari Inggris sangatlah sulit. Dia menghabiskan 13 tahun di Inggris bersama Arsenal dan Chelsea, dan selama itulah dia menjalani karier terbaiknya.
"Saya tak akan berbohong, itu sangat sulit untuk saya. Saya menghabiskan 13 tahun di Inggris, dan saya punya banyak momen hebat."
"Saya memulai karier saya di sana, bermain untuk dua klub hebat, memenangkan banyak hal, memecahkan rekor, berteman, bertemu banyak orang hebat dan fans," sambungnya.
"Terkadang saya merasa lebih seperti orang Inggris ketimbang orang Spanyol."
Berita Video
Berita video #RagaJelita kali ini menampilkan 5 tips untuk tetap bugar di sela bekerja di kantor ala Petite Diva.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 11:03
LATEST UPDATE
-
Voli 20 Januari 2026 13:43 -
Otomotif 20 Januari 2026 13:11 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09
BERITA LAINNYA
-
bola dunia lainnya 19 Januari 2026 18:25 -
bola dunia lainnya 19 Januari 2026 18:06 -
bola dunia lainnya 19 Januari 2026 09:45 -
bola dunia lainnya 19 Januari 2026 07:56 -
bola dunia lainnya 19 Januari 2026 05:34 -
bola dunia lainnya 18 Januari 2026 22:14
MOST VIEWED
- Dari Sadio Mane hingga Brahim Diaz, 5 Pemain yang Bisa Menentukan Juara Piala Afrika
- Antiklimaks Brahim Diaz di Final Piala Afrika: Penalti Panenka di Akhir Laga Gagal jadi Gol, Maroko pun Menangis
- Sadio Mane Puji Mohamed Salah Usai Senegal Singkirkan Mesir dari AFCON
- Prediksi Final Piala Afrika: Senegal vs Maroko 19 Januari 2026
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478049/original/035383700_1768889559-000_346Y7L3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477922/original/001088200_1768885630-MV5BZWEyNTRmYjMtY2E3OC00OWRjLWFiZjgtNGYzNDY0NDk1YjkxXkEyXkFqcGc_._V1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
