
Bola.net - - Pemain Barcelona, Lionel Messi, belum lama ini menunjukkan koleksi jersey miliknya yang dipajang sedemikian rupa di dalam ruangan. Pada jersey yang tergantung di dinding, di atap dan di lantai itu terlihat nama-nama pemain bintang seperti Francesco Totti, Thierry Henry, Raul. Tak tampak ada nama Cristiano Ronaldo di sana.
Messi sudah menjalani lebih dari 500 pertandingan dalam kariernya bersama Barcelona dan timnas Argentina. Tentu saja ia pernah bertemu dengan pemain-pemain dari penjuru dunia.
Kemungkinan besar koleksi jersey ini didapatkan setelah menjalani pertandingan, di mana antara pemain biasanya saling bertukar jersey. Messi tampaknya menyimpan dengan baik jersey yang didapatkan. Kini jersey-jersey itu ditata demikian rupa sehingga bernilai artistik.
Messi mengakui jarang meminta pemain lain untuk bertukar jersey dengannya. Ia mengaku hanya sekali meminta jersey, yaitu kepada pemain legendaris asal Prancis yang saat ini menjadi pelatih Real Madrid. Dia adalah Zinedine Zidane.
"Saya tidak pernah meminta bertukar kaos. Jika memang ada pemain Argentina di atas lapangan, saya akan bertukar kaus dengan mereka," ucap Messi pada bulan April lalu pada The Mirror, menanggapi momen setelah ia diajak tukar jersey dengan Leonardo Bonucci usai menjalani perempat final Liga Champions menghadapi Juventus.
"Jika tidak ada dan ada orang lain yang meminta, saya akan menukarnya dengan mereka. Jika tidak, saya tidak akan mencari dan tidak akan meminta."
"Saya pernah meminta, sekali...saya meminta pada Zidane."
Bagaimanapun, nama Zidane juga tak tampak foto yang diunggah via Instagram tersebut. Yang terlihat justru nama-nama pemain yang sudah menjadi mantan El Real seperti Raul, Iker Casillas dan Angel di Maria.
Tentu saja nama Ronaldo yang menjadi saingannya dalam merebutkan Ballon d'Or tahun lalu juga tak tampak di sana.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
BERITA LAINNYA
-
bolatainment 21 Oktober 2025 15:47
-
bolatainment 17 Oktober 2025 17:38
-
bolatainment 17 Oktober 2025 15:14
-
bolatainment 17 Oktober 2025 14:41
-
bolatainment 17 Oktober 2025 10:57
-
bolatainment 15 Oktober 2025 14:55
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...