
Bola.net - Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia (FISIP UI) kembali menggelar Turnamen Bulutangkis FISIP UI Open edisi kedelapan. Di edisi kali ini, turnamen ini semakin prestisius karena telah resmi masuk dalam kalender turnamen PBSI.
FISIP UI Open 2024 yang akan digelar pada 19-26 Juni 2024 di Balairung UI ini menerima pendaftaran sebanyak 1.125 peserta dari seluruh Indonesia. Sebanyak 1.085 peserta dinyatakan lolos verifikasi dan akan berpartisipasi dalam 22 nomor pertandingan dengan kelompok umur yang beragam, mulai dari kelompok usia dini (U-11) hingga dewasa (>19).
Para peserta FISIP UI Open 2024 berasal 14 provinsi, mulai dari Sumatera Utara hingga Sulawesi Utara. Selain mendapatkan poin yang akan berpengaruh terhadap ranking pada skala nasional, para peserta juga akan memperebutkan hadiah uang tunai total sebesar Rp 179 juta.
Bekerja sama dengan PBSI, FISIP UI Open kini memiliki sistem poin ranking, memungkinkan atlet untuk mendapatkan poin yang bisa digunakan untuk perhitungan di peringkat nasional. Dengan sistem poin ranking ini, FISIP UI Open juga mengajak ribuan atlet pelajar untuk meraih prestasi.
Dekan FISIP UI Prof. Dr. Semiarto Aji Purwanto mengatakan, “Kami sangat bangga dipercaya oleh PBSI menjadi bagian dari turnamen nasional PBSI. Melalui FISIP UI Open, kami berharap dapat berkontribusi dalam mengembangkan olahraga bulutangkis nasional di tanah air dan melahirkan bibit-bibit unggul yang kelak akan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional. Selain itu, kegiatan ini dapat menjadi representasi bagaimana olahraga dapat mendukung kegiatan akademik.”
Sementara itu, Ketua Umum PBSI, Agung Firman Sampurna berharap bahwa turnamen ini bisa melahirkan talenta-talenta baru bulutangkis Indonesia. "Penyelenggaraan turnamen FISIP UI Open menambah ragam kompetisi olahraga bulutangkis di tanah air. Terutama setelah menjadi bagian dari kalender PBSI, FISIP UI Open menjadi ajang bulutangkis bergengsi yang tidak saja berpotensi melahirkan atlet berprestasi, tetapi juga memperluas kiprah FISIP UI dalam pengembangan olahraga di tanah air, khususnya olahraga bulutangkis.”
Advertisement
Berita Terkait
-
News 17 Oktober 2025 14:11
Runners, Bersiaplah! Race Pack Collection Surabaya ISOPLUS Marathon 2025 Siap Digelar!
-
Lain Lain 11 September 2025 12:49
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:46
BERITA LAINNYA
-
bulutangkis 21 Oktober 2025 14:45
-
bulutangkis 21 Oktober 2025 14:32
-
bulutangkis 21 Oktober 2025 14:23
-
bulutangkis 21 Oktober 2025 14:13
-
bulutangkis 20 Oktober 2025 15:35
-
bulutangkis 20 Oktober 2025 11:03
MOST VIEWED
- Jadwal dan Hasil Lengkap Pertandingan Bulu Tangkis Denmark Open 2025
- Jadwal Live Streaming Babak Final Denmark Open 2025 di Vidio Hari Ini, 19 Oktober 2025
- Jonatan Christie Juarai Denmark Open 2025 Usai Sikat Shi Yu Qi, Fajar/Fikri Jadi Runner up
- Rekap Hasil Wakil Indonesia di Denmark Open 2025, Jonatan Christie Bawa Pulang Gelar Juara
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...