
Bola.net - Kebersamaan Adam Lallana dengan Liverpool akan segera berakhir. Sang gelandang akan meninggalkan klub pada akhir musim.
Lallana bergabung dengan Liverpool pada tahun 2014 silam. Pemain asal Inggris itu direkrut dari Southampton dengan biaya yang mencapai 25 juta pounds.
Mantan pemain Bournemouth itu menunjukkan performa yang mengesankan pada musim pertama Jurgen Klopp di Liverpool. Akan tetapi, serangkaian cedera membuat kariernya di Anfield meredup.
Kontrak Lallana dengan Liverpool akan berakhir pada 30 Juni 2020. Namun, The Reds diberitakan tidak akan memperpanjang masa baktinya di klub.
Jika meninggalkan Liverpool, Lallana tidak akan kekurangan peminat. Sejumlah klub Premier League sudah dikaitkan dengan kepindahan sang pemain.
Di tengah krisis finansial akibat pandemi virus corona, Lallana akan menjadi tambahan yang sangat berguna dan murah untuk setiap klub Premier League.
Berikut ini lima klub yang bisa menampung Lallana seperti diansir Sportskeeda.
Tottenham

Tottenham saat ini sedang ditangani Jose Mourinho. Namun, manajer asal Portugal itu sepertinya tidak akan dibekali dana belanja yang besar di bursa transfer.
Mourinho harus memutar otak untuk meningkatkan kekuatan skuadnya. Lallana bisa menjadi jawaban dan merekrutnya secara gratis akan menjadi solusi paling hemat biaya.
Bersama Spurs, Lallana bisa kembali berada di dalam tim yang menantang gelar Premier League. Dia bisa mengisi tempat yang ditinggalkan Christian Eriksen.
Rangers

Steven Gerrard diberi tugas berat mencegah Celtic memenangkan liga. Meskipun Rangers kembali menjadi penantang gelar dan membawa sepak bola Eropa kembali ke Ibrox, mantan gelandang Liverpool itu sejauh ini gagal memenuhi harapan.
Seorang pemain dengan kualitas Lallana mungkin saja menjadi jawaban bagi Rangers dan bisa saja membantu mereka mengalahkan Celtic. Pada usia 31 tahun, Lallana baru saja melewati masa jayanya tetapi masih tetap pemain yang sangat bagus untuk tim mana pun.
Selain itu, Lallana bisa sedikit bersantai karena Liga Premier Skotlandia tidak seketat lima liga top Eropa lainnya. Gerarrd bisa membantu Lallana mengeluarkan kemampuan terbaiknya.
Sheffield United

Chris Wilder sudah melakukan pekerjaan yang bagus di Sheffield United. Ia berhasil mengantarkan klub promosi itu bertengger di posisi ketujuh di Premier League.
Wilder mempunyai keinginan untuk terus meningkatkan kekuatan klub. Ia memecahkan rekor transfer klub pada bulan Januari dengan merekrut gelandang Norwegia Sander Berge.
Pemain dengan kualitas seperti Adam Lallana bisa meningkatkan kedalaman dan kualitas Sheffield. Wilder membutuhkan pemain dengan banyak pengalaman seperti Lallana untuk tetap bersaing di Premier League.
Southampton

Lallana memulai kariernya bersama Southampton. Ia memainkan peran penting dalam membawa Southampton kembali ke Premier League pada 2014, sebelum pindah ke Liverpool.
Southampton saat ini memainkan sepakbola yang sangat bagus di bawah pimpinan Ralph Hasenthuttl. Lallana bisa pemain yang tepat di lini tengahnya.
Kembali ke St Mary's Stadium bisa menjadi salah satu opsi yang diambil Lallana. Gelandang Liverpool oti pasti akan sangat senang kembali ke klub yang telah membesarkannya.
Leicester City

Leicester City dikabarkan sangat tertarik mendatangkan Lallana ke King Power Stadium. Mereka bahkan kabarnya telah menanyakan tentang ketersediaan Lallana pada bursa transfer Januari.
Dengan kemungkinan akan berlaga di Liga Champions musim depan, The Foxes membutuhkan tambahan pemain baru di skuad mereka. Adam Lallana, yang sudah menjadi pemenang Liga Champions, bisa memberikan pengalaman yang sangat dibutuhkan untuk skuad Leicester yang relatif belum berpengalaman.
Selain itu, Leicester berpotensi kehilangan James Maddison pada bursa transfer musim panas ini dan Lallana bisa menjadi pengganti yang ideal. Brendan Rodgers sudah pernah bekerja dengan Lallana dan gelandang Inggris itu diharapkan bisa memainkan peran kunci di lini tengah Leicester.
Sumber: Sportskeeda
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07 -
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06 -
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05 -
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04 -
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03 -
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- 4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
- Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
- 6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
- 9 Pemain yang Telah Mencetak Lebih dari 400 Gol di Klub Sejak 2000: Harry Kane Ikuti Messi & Ronaldo
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...

















![[Kolom Pakar] Prof Tjandra Yoga Aditama: 8 Hal SPPG Polri [Kolom Pakar] Prof Tjandra Yoga Aditama: 8 Hal SPPG Polri](https://cdn1-production-images-kly.akamaized.net/bG0tqOwy-_YI5YVW1p05N-EYIAY=/673x379/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5388639/original/065791800_1761125754-WhatsApp_Image_2025-10-21_at_16.53.30__1_.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4056987/original/071041600_1655545181-bee4c6fc-b1c6-43a7-ae8f-fb56f7cb0fe2.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5388847/original/010048000_1761138714-Prabowo_Ramaphosa.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5241515/original/091072200_1748962138-megawati2.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5211762/original/048881600_1746595387-20250507-Kunjungan_Bill_gates-AFP_3.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5388829/original/022067400_1761135870-Presiden_Brasil.jpg)
